Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deltras Sidoarjo Ajak Deltamania Bijaksana dalam Menyikapi Kerusuhan

Kompas.com - 20/11/2023, 06:30 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Deltras Sidoarjo mengeluarkan pernyataan resmi terkait kerusuhan usai laga Liga 2 2023-2024 melawan Gresik United di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Jawa Timur, Minggu (19/11/2023) sore.

Manajer Deltras Sidoarjo Dian Felani memastikan kembali kerusuhan ini bukanlah kerusuhan yang melibatkan tim.

Namun luapan kekecewaan suporter tuan rumah yang tidak terkendali dan berlebihan.

Dalam laga tandang tersebut tim kebanggan masyarakat Kota Sidoarjo tersebut berhasil mengamankan poin penuh dengan skor 2-1 atas Gresik United yang bermain di hadapan ribuan pendukungnya sendiri.

Hasil itu merupakan kekalahan pertama tim berjuluk Laskar Joko Samudro di kandangnya sendiri. 

Selain itu, hasil itu kekalahan kedua beruntun dalam dua laga terakhir.

Suporter yang kecewa kemudian ingin melakukan demo kepada tim Gresik United dengan menghadang pintu VVIP.

Akan tetapi dihalangi dari otoritas keamanan. Kemudian gesekan-gesekan yang terjadi menyebabkan kerusuhan pecah.

Baca juga: Kerusuhan Pecah Usai Laga Gresik United Vs Deltras FC, Tembakan Gas Air Mata Kembali Terjadi

“Fans Gresik United tidak meluapkan amarahnya kepada tim Deltras. Hanya saja mereka tadi sempat ingin menyuarakan aspirasi ke manajemen atas hasil kekalahan tersebut,” tuturnya melalui rilis yang diterima Kompas.com.

Sementara soal detail kejadian ia tidak berani berkomentar lebih jauh.

Sebab ia sendiri bersama pemain kedua tim bertahan di dalam stadion untuk menghindari hal-hal tidak diinginkan.

“Selebihnya kami tidak tahu detail kejadian kerusuhan, karena tim masih berada di dalam stadion,” ujar pria yang biasa disapa Dian.

“Hanya saja tim sempat tertahan di stadion. Usai kondisi diluar dirasa kondusif, barulah kami keluar dengan menggunakan bus hingga pintu tol alhamdulilah aman,” imbuhnya.

Adapun akibat insiden tersebut bus yang membawa pemain Deltras Sidoarjo mengalami kerusakan cukup parah akibat menjadi sasaran amarah oknum suporter.

Bus mendapatkan lemparan batu sebesar kepalan tangan manusia yang menyebabkan kacah pecah dan kerusakan di sejumlah bagian lainnya.

Dian Felani juga mengimbau kepada suporter Deltras Sidoarjo, untuk tidak terpancing kericuhan yang terjadi.

Ia berharap kebijaksanaan Deltamania untuk menyikapi insiden ini dengan kepala dingin.

“Kami juga memberikan himbauan kepada Deltamania agar tetap menjaga suasana kondusif, tertib, dan bersyukur menikmati kemenangan,” kata Dian.

“Karena kemenangan ini untuk Deltamania dan masyarakat Sidoarjo. Sebab, tim masih harus fokus di laga-laga selanjutnya, mohon doa dan dukungannya selalu,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com