Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reaksi Klopp Usai Man United Tersingkir di Piala Liga Inggris

Kompas.com - 02/11/2023, 16:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, menjadi sorotan karena reaksinya saat mengetahui kekalahan Manchester United di Piala Liga Inggris atau Carabao Cup. 

Man United yang berstatus juara bertahan Piala Liga Inggris tersingkir pada babak 16 besar usai kalah 0-3 dari Newcastle di Stadion Old Trafford, Kamis (2/11/2023) dini hari WIB. 

Juergen Klopp mengetahui kekalahan Man United di tengah konferensi pers seusai pertandingan Bournemouth vs Liverpool di kompetisi yang sama. 

Dilansir dari Metro, pelatih asal Jerman itu menunjukkan ekspresi meringis saat melihat hasil duel Man United dan Newcastle di layar TV di dekatnya. 

Baca juga: Man United Ciptakan Rekor Buruk, Rp 289 Miliar untuk Pecat Ten Hag

Kekalahan dari Newcastle memberikan noda di kubu Man United. Untuk pertama kalinya sejak 1962, Man United kalah beruntun di kandang dengan skor 0-3 atau lebih. 

Sebelum tumbang dari Newcastle, Man United lebih dulu merasakan kekalahan 0-3 saat menjamu Manchester City beberapa hari lalu. 

Secara keseluruhan, Man United telah menelan delapan kekalahan dari 15 pertandingan pada musim 2023-2024. Itu merupakan awal musim terburuk Man United sejak 1962-1963. 

Baca juga: Man United Dilibas Newcastle, Erik ten Hag Minta Maaf dan Siap Bertanggung Jawab

Rentetan statistik buruk itu memunculkan keraguan para penggemar terhadap kinerja pelatih Man United, Erik ten Hag. 

Namun, Ten Hag masih percaya diri bahwa ia punya kemampuan untuk mengakhiri kemunduran yang terjadi di Man United. 

"Saya mengerti ketika hasilnya tidak sesuai harapan, wajar jika mereka mempertanyakan hal itu," ujar Ten Hag, dikutip dari BBC. 

"Namun, saya yakin saya bisa melakukannya. Saat ini kami berada di tempat yang buruk dan saya bertanggung jawab akan itu," katanya. 

Baca juga: Hasil Drawing 8 Besar Piala Liga Inggris: Chelsea Vs Newcastle, Liverpool Vs West Ham

"Namun, saya adalah seorang petarung. Saya melihatnya sebagai sebuah tantangan," tutur Ten Hag menambahkan.

Kekalahan dari Newcastle berarti Man United sudah kehilangan satu dari empat peluang trofi musim 2023-2024. 

Man United masih bertanding di Liga Champions, Liga Inggris, dan Piala FA. Namun, performa Bruno Fernandes cs juga tak menjanjikan di Liga Champions dan Liga Inggris. 

Mereka berada di peringkat kedelapan klasemen Liga Inggris, dan menempati posisi ketiga klasemen Grup A Liga Champions. 

Bahkan, The Red Devils baru menang satu kali dari tiga pertandingan pada fase grup Liga Champions. 

Sementara itu, Man United baru akan bertanding pada putaran ketiga Piala FA 2023-2024 awal tahun depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com