Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Salernitana Vs Inter 0-4: Lautaro Martinez Cetak Quattrick, Ukir Sejarah Baru

Kompas.com - 01/10/2023, 04:37 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Inter Milan meraih kemenangan telak saat bertandang ke markas Salernitana pada lanjutan Liga Italia 2023-2024. 

Duel Salernitana vs Inter di Stadion Arechi, Minggu (1/10/2023) dini hari WIB, berakhir dengan skor 0-4. 

Empat gol kemenangan Nerazzurri, julukan Inter, diborong Lautaro Martinez yang tampil sebagai pemain pengganti. Gol pertamanya tercipta pada menit ke-62. 

Ia menjebol gawang Salernitana yang dikawal kiper Guillermo Ochoa seusai memanfaatkan crossing Marcus Thuram. 

Baca juga: Cinta Inter Milan, Lautaro Martinez Tolak Rp 4 Triliun dari Klub Arab Saudi

Tim tuan rumah sempat memasukkan bola ke gawang pada menit ke-65 lewat aksi Mateusz Legowski. Namun, gol dianulir setelah VAR menunjukkan Legowski dalam posisi offside. 

Inter lalu menggandakan keunggulan pada menit ke-77, lagi-lagi melalui tendangan Martinez yang kali ini menerima umpan Nicolo Barella. 

Skuad asuhan Simone Inzaghi itu lalu mendapat hadiah penalti, hasil pelanggaran Matteo Lovato ke Marcus Thuram. 

Martinez maju sebagai eksekutor penalti dan berhasil mencetak hattrick sekaligus membawa Inter unggul 3-0. 

Baca juga: AC Milan Beri Yacine Adli Kesempatan, Dipuji dan Disamakan Zidane

Bukan hanya hattrick, Martinez memastikaan quattrick alias empat gol dalam pertandingan ini. Gol keempatnya dicetak pada menit ke-89 setelah memanfaatkan umpan Carlos Augusto. 

Dilansir dari Opta, Lautaro Martinez adalah pemain pertama yang mencetak empat gol sebagai pemain pengganti dalam sebuah laga Serie A sejak 1995-1995. 

Kemenangan atas Salernitana membuat Inter Milan mempertahankan posisinya di puncak klasemen Liga Italia 2023-2024 dengan 18 poin. 

Susunan pemain Salernitana vs Inter Milan 

Salernitana (3-4-2-1): 13-Ochoa;, 5-Daniliuc (33-Tchaouna 86'), 23-Gyomber, 68-Lovato, 20-Kastanos, 8-Bohinen (25-Maggiore 79'), 99-Legowski, 3- Bradaric, 7-Martegani (30-Mazzocchi 71'), 10-Dia (98-Pirola 86'), 21-Cabral (19-Stewart 79')

Inter Milan (3-5-2): 1-Sommer, 15-Acerbi, 6-De Vrij, 28-Pavard, 30-Augusto, 23-Barella (42-Agoume 86'), 20-Calhanoglu (21-Asllani 54'), 14-Klaassen (22-Mkhitaryan 55'), 2-Dumfries (36-Darmian 79'), 70-Sanchez (10-Martinez 55'), 9-Thuram

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com