Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Josep Gombau Tak Mau Gegabah Evaluasi Pemain Asing Persebaya

Kompas.com - 29/09/2023, 06:40 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menjelang paruh musim, mulai banyak desas-desus mengenai evaluasi kinerja pemain asing. Mulai muncul nama-nama pemain asing yang dikabarkan akan dicoret.

Demikian juga dengan lima pemain asing Persebaya Surabaya. Setidaknya, ada dua nama pemain yang saat ini menjadi sasaran kritik dari suporter, yakni bek Dusan Stevanovic dan striker Paulo Victor yang sama-sama kurang bisa memenuhi ekspektasi.

Khususnya Paulo Victor, yang diharapkan menjadi mesin pencetak gol, justru baru mencetak satu gol dari 10 penampilannya sepanjang Liga 1 2023-2024 bergulir.

Gol itu dicetak pada pertandingan melawan RANS Nusantara FC pada pekan ke-4 lalu.

Baca juga: Tanggapan Pelatih Persebaya soal Kemandulan Paulo Victor

Padahal, musim lalu, ia cukup produktif dengan catatan tujuh gol dan dua assist dari 15 pertandingan.

Adapun Dusan Stevanovic sempat mendapatkan sorotan tajam pada enam pekan bersama Persebaya. Saat itu, Persebaya menjadi lumbung gol lawan-lawannya dengan total 10 gol dari enam pertandingan.

Performanya membaik seiring dengan kebangkitan Persebaya. Namun, performanya cenderung kurang stabil.

Terkadang penampilannya sangat bagus seperti saat laga melawan Arema FC. Dia ikut menyumbangkan gol kemenangan. Namun, terkadang juga kurang lugas seperti saat laga melawan Madura United yang berujung kekalahan 3-0.

Menanggapi hal tersebut, pelatih Persebaya Surabaya Josep Gombau tidak mau gegabah. Ia mengatakan, evaluasi pasti terjadi, tetapi enggan terlalu cepat menghakimi pemainnya.

Baca juga: Kabar Terkini Dua Pemain Persebaya yang Alami Kecelakaan

Terlebih lagi, menurut dia, bursa transfer paruh musim masih terlalu dini untuk dibahas.

"Kami akan melihat sampai November, saat bursa transfer dibuka," kata pelatih asal Spanyol itu.

"Namun, untuk sekarang, kami akan bekerja sebaik mungkin bersama mereka," katanya.

Bursa transfer paruh musim baru dibuka pada akhir bulan Oktober 2023 nanti, tepat setelah pekan ke-17 berakhir.

Setidaknya, Persebaya memiliki empat pertandingan sebelum bursa transfer dibuka, yakni melawan Dewa United, Persib Bandung, Bali United, dan Persik Kediri.

Pemain Persebaya Surabaya Paulo Victor (kiri) dan Ze Valente (kanan) saat pertandingan pekan ke-13 Liga 1 2023-2024 melawan Arema FC yang berakhir dengan skor 3-1 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu (23/9/2023) sore.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pemain Persebaya Surabaya Paulo Victor (kiri) dan Ze Valente (kanan) saat pertandingan pekan ke-13 Liga 1 2023-2024 melawan Arema FC yang berakhir dengan skor 3-1 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu (23/9/2023) sore.

Josep Gombau bakal memanfaatkan empat pertandingan tersebut untuk melakukan analisis lebih dalam tentang kualitas performa masing-masing pemainnya.

Empat pertandingan ini juga menjadi kesempatan bagi pemain untuk meyakinkan eks pemandu bakat Barcelona itu.

"Selain itu, saya juga baru saja tiba dan saya masih butuh mempelajari bagaimana mereka bekerja dan bagaimana mereka tampil," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com