Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Juventus Vs Lecce, Gol Arkadiusz Milik Pastikan 3 Poin Bianconeri

Kompas.com - 27/09/2023, 04:11 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Penyerang Juventus, Arkadiusz Milik, menjadi pembeda dalam laga Juventus vs Lecce pada lanjutan pertandingan Serie A Liga Italia.

Laga Juventus vs Lecce yang berlangsung di Stadion Allianz, Turin, pada pekan keenam Liga Italia 2023-2024 itu berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Bianconeri, Rabu (27/9/2023) dini hari WIB.

Dalam laga ini, tuan rumah Juventus kesulitan untuk menembus gawang Lecce pada babak pertama.

Alhasil, skor kacamata alias 0-0 menutup 45 menit babak pertama.

Baca juga: Bonucci Akan Gugat Juventus dan Berjanji Sumbang Uang Kompensasi

Pada babak kedua, Juventus bisa memecah kebuntuan. Adalah Arkadiusz Milik yang mencatatkan namanya di papan skor untuk membawa Juventus unggul pada menit ke-57.

Penyerang asal Polandia itu membobol gawang Lecce via tembakan kaki kiri dari jarak dekat ke sudut kanan bawah, dengan memanfaatkan assist sundulan Adrien Rabiot.

Juventus pun unggul 1-0 dan skor tersebut bertahan hingga laga usai.

Dengan kemenangan ini, Bianconeri, julukan Juventus, kini naik ke peringkat kedua klasemen sementara Liga Italia.

Baca juga: Pernyataan Juventus Usai Pogba Tak Lolos Tes Doping

Pasukan Massimiliano Allegri itu mengemas 13 poin dari enam kali berlaga. Juventus saat ini berjarak dua angka dari pemuncak klasemen, Inter Milan, yang baru bermain lima kali.

Adapun Lecce kini berada di peringkat keempat dengan 11 poin dari enam kali bertanding.

Lecce tertinggal satu poin dari AC Milan yang berada satu tingkat di atasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com