Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Inter Miami Vs Sporting KC: Busquets Jeli, Menang Tanpa Messi

Kompas.com - 10/09/2023, 08:36 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Inter Miami yang tak dibela Lionel Messi meneruskan tren positif. Klub milik David Beckham itu menggasak Sporting KC 3-2.

Laga matchday 31 Major League Soccer (MLS) 2023 antara Inter Miami vs Sporting Kansas City digelar di Stadion DRV PNK, Minggu (10/9/2023) pagi WIB. 

Tuan rumah Inter Miami yang mentas tanpa Messi menang 3-2 berkat sumbangan gol Leonardo Campana (25' pen., 45') dan Facundo Farias (60'). 

Sporting KC pulang tanpa raihan hasil sempurna meski sempat unggul lebih dulu lewat tembakan Daniel Salloi (9') dan membuat gol kedua via upaya Alan Pulido (78').

Inter Miami pun sukses melanjutkan tren positif. Klub milik David Beckham itu kini tak tersentuh kekalahan dalam 12 partai beruntun di berbagai kompetisi.

Baca juga: Pulisic: Messi Bikin MLS Jadi Menarik, Sangat Membantu Sepak Bola Amerika

Pertandingan melawan Sporting KC menjadi ujian ketangguhan Inter Miami yang bermain tanpa sang kapten, Lionel Messi.

Messi, yang mengantar Inter Miami tak terkalahkan dalam 11 laga sebelumnya di semua ajang, tak bisa merumput menghadapi Sporting KC lantaran tengah menjalani tugas negara bersama timnas Argentina.

"Jelas kami akan merasakannya (ketiadaan Messi). Namun, kami punya pemain-pemain berkualitas," ujar Leonardo Campana, yang mentas sebagai ujung tombak Inter Miami kala menjamu Sporting Kansas City.

Baca juga: Hasil Argentina Vs Ekuador 1-0: Messi Cetak Gol Free Kick, Samai Rekor Suarez

"Leo (Messi) telah meningkatkan level setiap pemain, kepercayaan diri kami. Kami benar-benar tim yang berbeda sekarang," tutur Campana menegaskan.

Campana benar-benar membuktikan perkataannya tadi di atas lapangan. Tanpa Messi, Inter Miami tetap mampu meneruskan tren tak terkalahkan mereka.

Publik DRV PNK awalnya sempat dibuat hening setelah Sporting KC membuka skor via Daniel Salloi (9') memanfaatkan antisipasi tak sempurna kiper Inter Miami, Drake Callender. 

Gol itu membangunkan Inter Miami yang menampilkan Jordi Alba dan Sergio Busquets sebagai starter.

Tim beralias The Herons bangkit dan berbalik unggul berkat sepasang gol Leonardo Campana (25', 45').

Skor menjadi seimbang 1-1 begitu Campana sukses menunaikan tugasnya sebagai algojo penalti pada menit ke-25.

Setelah itu, tandukan Campana, memanfaatkan aksi individu apik DeAndre Yedlin dari sisi kanan, memastikan Inter Miami berbalik unggul 2-1. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Liga Lain
Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com