Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Aji Santoso Tak Halangi Alwi Slamat Ikuti Piala Panglima

Kompas.com - 31/07/2023, 23:30 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso dengan besar hati melepas Alwi Slamat ke kesatuannya untuk mengikuti Piala Panglima 2023. Pemain asal Tulehu Maluku tersebut tercatat aktif sebagai anggota TNI.

Ia memberikan toleransi dan memastikan tidak akan mempermasalahkan absennya pemain Persebaya itu.

“Dia dipanggil untuk mengikuti Piala Panglima 2023. Jadi, ya tentunya itu sebagai kewajiban juga, meski Alwi terikat kontrak dengan Persebaya,” tutur pelatih berlisensi AFC Pro itu.

“Namun, tidak hanya Alwi, tetapi juga pemain di klub-klub Liga 1 2023-2024 lainnya. Jadi, saya tidak masalah,” katanya.

Baca juga: Persebaya Masih Puasa Kemenangan, Apresiasi untuk Upaya Mati-matian

Aji Santoso mengungkapkan sang pemain sudah berpamitan setelah pertandingan pekan ke-4 Liga 1 2023-2024 melawan RANS Nusantara FC.

Ia sudah melewatkan pertandingan pekan ke-5 melawan Persija Jakarta dan diprediksi kemungkinan akan absen sampai 11 Agustus 2023 mendatang.

Setidaknya, ada tiga laga lagi yang dilewati Persebaya tanpa Alwi Slamat, yakni pekan ke-6 melawan Persikabo 1973 (4/8/2023), laga pekan ketujuh kontra Bhayangkara FC (8/8/2023), dan pekan kedelapan melawan Persita Tangerang (12/8/2023).

Absennya pemain berposisi gelandang itu menjadi kehilangan besar Persebaya yang membutuhkan kekuatan penuh untuk segera bangkit dari masalah konsistensi.

Apalagi tim berjuluk Bajul Ijo ini puasa kemenangan dalam empat laga terakhirnya.

Baca juga: Thomas Doll Belum Puas dengan Kemenangan Persija Atas Persebaya

Akan tetapi, Aji Santoso memastikan akan mencari jalan keluar untuk mengisi kekosongannya. Persebaya dipastikan aman selama Alwi Slamat memenuhi panggilan kesatuannya.

“Seperti yang pernah saya sampaikan bahwa saya tidak mengandalkan 1 – 2 pemain saja,” ujar mantan pelatih Timnas Indonesia.

“Saya lebih mengedepankan kerja sama dan kolektivitas tim. Itu yang jauh lebih penting daripada sosok individu,” pungkasnya.

Pemain-pemain Liga 1 yang berstatus sebagai prajurit aktif Tentara Nasional (TNI) harus meninggalkan klub karena harus berpartisipasi di Piala Panglima 2023.

Piala Panglima sendiri adalah pertandingan olahraga bergengsi yang diikuti oleh Kementerian Pertahanan RI, Mabes TNI, TNI Angkatan Darat, TNI Angkatan Laut, dan TNI Angkatan Udara.

Sepak bola menjadi salah satu yang dipertandingan selain menembak pistol eksekutif, bola voli, tenis lapangan, bulu tangkis, dan tenis meja beregu.

Rangkaian pertandingan dijadwalkan akan dihelat pada tanggal 4 hingga 11 Agustus 2023 di Kompleks Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com