Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Thomas Doll Ungkap Dampak Persija Lambat Rekrut Pemain Baru

Kompas.com - 10/07/2023, 20:40 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll mengungkap dampak lambatnya pihak klub dalam mendatangkan pemain-pemain baru, utamanya pemain asing.

Hal itu pun membuat Persija Jakarta saat ini belum memiliki skuad yang komplet.

Pada dua laga awal Liga 1 musim 2023-2024, Persija gagal meraih kemenangan. Persija ditahan imbang 1-1 oleh PSM Makassar pada laga pertama.

Lalu, pada pertandingan kedua, Macan Kemayoran, julukan Persija, bermain imbang 0-0 di markas Persikabo.

Baca juga: Ketika Thomas Doll Tak Suka Permainan Persija...

Saat ini, Persija baru memiliki Marko Simic, Ryo Matsumura, dan Ondrej Kudela dari lima plus satu slot pemain asing yang dapat mereka miliki.

Persija masih memiliki jatah dua pemain asing dan satu pemain asing asal Asia Tenggara.

"Kami masih menunggu pemain asing dan kalau dibandingkan dengan tim lain, mereka sudah mulai lengkap," kata Doll dikutip dari Antara.

"Di situasi seperti ini, seperti di akhir-akhir pertandingan (lawan Persikabo), akhirnya para pemain muda dari akademi juga bisa main dan bisa menahan Persikabo di kandangnya," ucapnya.

"Namun, mereka untuk saat ini sedang sulit dan ini adalah konsekuensi kami sedikit terlambat (mendatangkan pemain) untuk bursa transfer musim ini," kata Doll.

Baca juga: Klasemen Liga 1: RANS Nusantara Pertama, Persija di Luar 10 Besar

Pada pertandingan kontra Persikabo, Doll hanya memainkan Simic dan Ryo sebagai anggota 11 pertama, sedangkan Kudela masih dililit cedera sehingga harus absen.

Pelatih asal Jerman itu juga mengakui bahwa permainan timnya saat melawan Persikabo jauh dari memuaskan.

"Sama seperti pekan lalu, kami memulai babak pertama dengan banyak kesalahan teknikal, banyak kehilangan bola. Sebenarnya, saya merasa bahwa tim bisa bermain lebih baik dan salah satunya ada peluang besar untuk mencetak gol melalui Aji di babak kedua," ucapnya.

"Namun, untuk di babak pertama, saya tidak suka melihat cara permainannya. Pasti para penonton yang menyaksikan di televisi juga tidak suka dengan permainan tadi," ucap Doll.

Doll mengakui bahwa penyerang andalan Persija Simic masih belum menemukan sentuhan terbaiknya, setelah beberapa lama tidak memainkan pertandingan kompetitif.

"Kalian semua tahu karena Simic sudah lama tidak main dan kami harus memberikannya waktu dan dia baru bergabung mungkin dua setengah pekan," ucapnya.

"Selain itu, Kudela juga tidak ada, padahal (kalau bermain), dia memberikan stabilitas dari belakang sampai ke depan," ucap mantan pelatih Borussia Dortmund itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Liga Indonesia
Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Liga Italia
Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Badminton
Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Badminton
Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Liga Spanyol
Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Liga Inggris
Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Liga Inggris
Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Liga Indonesia
Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Badminton
Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Liga Lain
Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Liga Indonesia
Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Liga Spanyol
AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

Liga Italia
Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com