Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ten Hag Marah ke Premier League Terkait Cedera Marcus Rashford

Kompas.com - 09/04/2023, 00:39 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, terlihat khawatir dengan kondisi penyerang Marcus Rashford setelah top skor Man United itu menderita cedera pada kemenangan 2-0 atas Everton, Sabtu (8/4/2023).

Marcus Rashford memegang pangkal pahanya sesaat setelah dia mencoba mengontrol umpan lambung pada menit ke-79 laga Liga Inggris 2022-2023 di Old Trafford tersebut.

Pemilik nomor punggung 10 tersebut kemudian berjalan terpincang-pincang di pinggir lapangan.

Striker yang main dalam 47 dari 49 laga Man United musim ini tersebut akhirnya tak bisa melanjutkan laga.

Wout Weghorst masuk menggantikannya dengan sembilan menit pertandingan tersisa.

Baca juga: Hasil Man United Vs Everton 2-0, Cedera Rashford Warnai Kemenangan Impresif

Ten Hag pun tak senang dengan penjadwalan laga Manchester United di mana mereka main tiga kali dalam enam hari terakhir, termasuk turun Minggu malam akhir pekan kemarin dan Sabtu pagi ini.

"Kita harus menunggu. Namun, dia terlihat tidak bagus," ujar Ten Hag kepada BT Sport.

"Ini semua bisa dicegah. Semua sains dan ilmu pengetahuan mengatakan bahwa para pemain memerlukan sekian waktu untuk memulihkan diri."

"Beberapa hal tak bisa dicegah tetapi ada yang bisa dihindari. Kenapa Premier League memberi kami laga Minggu malam dan kami main lagi pada Sabtu siang? Saya pikir itu tidak benar."

"Para pemain tak bisa memulihkan diri secepat itu. Risiko terhadap pemain bertambah."

"Kami juga berada dalam penjadwalan dan situasi seperti ini dan kami hanya bisa berdoa kalau kondisinya tak menurun."

Pelatih Erik ten Hag memberikan instruksi dari pinggir lapangan laga leg pertama babak 16 besar Liga Europa antara Man United dan Real Betis di Stadion Old Trafford, Manchester, pada Jumat (10/3/2023) dini hari WIB.AFP/DARREN STAPLES Pelatih Erik ten Hag memberikan instruksi dari pinggir lapangan laga leg pertama babak 16 besar Liga Europa antara Man United dan Real Betis di Stadion Old Trafford, Manchester, pada Jumat (10/3/2023) dini hari WIB.

Pelatih asal Belanda itu menambahkan bahwa Premier League seharusnya melindungi para pemain demi kepentingan sepak bola.

"Semua, para penonton, ingin melihat sepak bola hebat dan Anda perlu pemain-pemain terbaik tersedia," lanjutnya.

Alasan Rashford Tak Ditarik Keluar

Ten Hag pun menjawab kenapa dirinya tak mengeluarkan Rashford setelah Man United mengamankan laga dengan gol kedua dari Anthony Martial dan Everton tak menunjukkan tanda-tanda kebangkitan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com