Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Ambang Juara, PSM Lepas 4 Pemain ke Timnas dengan Bangga

Kompas.com - 17/03/2023, 10:00 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pada saat tim-tim lain mengeluhkan pemanggilan pemain untuk bergabung dengan Timnas Indonesia karena alasan kompetisi, PSM Makassar justru melepaskan empat pemain dengan rasa bangga. 

Padahal, PSM sedang berada pada masa krusial perebutan juara Liga 1 2022-2023.

Keempat pemain PSM yang dipanggil adalah Ramadhan Sananta, Dzaky Asraf, serta dua bersaudara Yakob Sayuri dan Yance Sayuri.

Baca juga: Klasemen Liga 1: PSM di Puncak, Persija Geser Persib

 

Mereka dipanggil untuk menjalani persiapan menghadapi Burundi pada FIFA Matchday yang dilaksanakan di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi, pada 25 dan 28 Maret 2023 mendatang.

Pelatih Bernardo Tavares mengatakan panggilan untuk membela negara adalah kebangaan untuk pemain dan PSM memberikan dukungan penuh untuk itu.

“Saya kira ini adalah kebanggaan untuk kita karena mereka bisa dipanggil dan saya senang dengan pemanggilan mereka dan saya berharap kedepannya ada lagi pemain-pemain kita yang dipanggil untuk berkontribusi di timnas,” terangnya.

Selain itu, pemanggilan pemain binaan PSM ini patut disambut gembira.

Sebab ini juga menjadi bentuk pengakuan terhadap kualitas klub dalam pengembangan pemain.

“Artinya ini adalah signal bagi kita bahwa klub PSM Makassar dan semua yang bekerja di sini bekerja dengan baik. Bahwa kita memang mengembangkan pemain-pemain tersebut,” ujar Bernardo Tavares bangga.

Di sisi lain pemanggilan ini cukup riskan untuk PSM yang sedang berada di jalur perebutan gelar juara.

Tim berjuluk Juku Eja saat ini berada di puncak klasemen dengan 66 poin. Mereka unggul dengan selisih 12 poin dari Persija jakarta dan 13 poin dari Persib Bandung.

Namun selisih poin sebanyak belum cukup mengamankan peluang juara.

Setidaknya PSM harus mengoleksi enam poin lagi dari empat laga tersisa untuk memastikan gelar juara Liga 1 2022-2023.

Sedangkan pada laga terakhir mereka memutus tren kemenangan dan ditahan imbang Persita 0-0.

Selama FIFA Matchday, PSM tidak memiliki jadwal pertandingan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com