Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teco Akhirnya Buka Suara Alasan Merosotnya Performa Bali United

Kompas.com - 15/02/2023, 18:40 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bali United hanya mampu bermain imbang 1-1 saat melawat ke markas Persik Kediri pekan ke-24 Liga 1 2022-2023 di Stadion Brawijaya Kediri, Selasa (14/2/2023) sore.

Tidak hanya itu, tapi tim nyaris kalah andai Ilija Spasojevic tidak mencetak gol telat pada menit ke-90+2.

Hasil imbang ini memperpanjang puasa kemenangan Bali United dalam enam pekan terakhir atau sejak putaran kedua dimulai.

Pelatih Stefano Cugurra akhirnya buka suara mengenai kemerosotan performa tim.

Baca juga: Daftar Top Skor Liga 1: David Da Silva di Puncak, Spaso Penyelamat Bali United

Ia mengungkapkan tim sudah berusaha sebaik mungkin untuk memenangkan pertandingan. Akan tetapi kendala jeda yang terlalu cepat membuat tim kewalahan.

“Ini situasi sepak bola kami tidak punya waktu buat latih tim. Waktu cuma 3 hari plus jalan kemana-mana kiri atau kanan. Kami biasa cuma punya dua latihan,” keluhnya.

Selain itu jeda waktu yang ada juga masih harus dibagi dengan waktu istirahat dan recovery pemain. Karena itu ia tidak bisa terlalu memaksa latihan keras dan memforsir kondisi pemain sebelum pertandingan.

Kondisi tersebut diperburuk dengan jadwal yang tidak seragam antara tim satu dengan tim lainnya sehingga ada gap kualitas persiapan.

“Seperti saya punya 3 hari, pelatih Kediri 4 hari lebih satu hari. Sama nanti Persebaya sudah main kemarin satu hari lebih buat persiapan istirahat tim pasti lebih bagus” terangnya.

Stefano Cugurra dan tim tidak menutup mata dengan kondisi yang ada. Ia mengakui seluruh anggota tim merasa bertanggung jawab dengan terus merosotnya Bali United di tangga klasemen Liga 1 2022-2023. Terlebih klub-klub lain banyak yang melejit ke papan atas.

Dengan kondisi ini ia terpaksa harus menurunkan target terdekat, yakni memenuhi target dari manajemen. Setidaknya sampai kondisi membaik dan tim punya kekuatan untuk kembali bersaing di papan atas.

“Kami sebagai pelatih pemain tetap profesional di dalam klub, kami sendiri punya target dari manajemen adalah 5 besar dan dua kompetisi terakhir kami juara, sekarang sesuai target manajemen,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com