Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Monaco Vs PSG: Strategi Beda Les Parisiens Tanpa Messi dan Mbappe

Kompas.com - 11/02/2023, 14:40 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Christophe Galtier, mengatakan bahwa bakal menggunakan pendekatan berbeda saat melawan AS Monaco.

PSG bakal bertandang ke markas AS Monaco dalam lanjutan pekan ke-23 Ligue 1, kompetisi tertinggi Liga Perancis 2022-2023.

Laga Monaco vs PSG dalam jadwal Liga Perancis digulirkan di Stade Louis II pada Sabtu (11/2/2023) mulai pukul 23.00 WIB.

PSG akan bermain tanpa Lionel Messi dan Kylian Mbappe. Kedua pemain tersebut absen lantaran mengalami cedera.

Baca juga: Pelatih PSG Lempar Kode Messi Tampil Saat Lawan Bayern Muenchen

Kepastian Kylian Mbappe dan Lionel Messi tak akan bermain melawan AS Monaco disampaikan langsung oleh Christophe Galtier.

"Soal Kylian Mbappe, dia absen selama tiga minggu. Dia sedang mendapatkan perawatan," ucap Galtier dikutip dari situs resmi PSG.

"Mengenai Lionel Messi, dia merasakan masalah otot saat melawan Marseille," ujar pelatih berkebangsaan Perancis itu.

"Messi bakal kembali berlatih pada Senin, tepat sebelum pertandingan melawan Bayern Muenchen (di 16 besar Liga Champions)," kata dia.

Baca juga: Emi Martinez Bicara Selebrasi Vulgar di Piala Dunia, Ungkap Teguran dari Messi

Ketidakhadiran Mbappe dan Messi membuat Galtier harus memutar otak buat mencari strategi terbaik demi memenangi pertandingan kontra Monaco.

Namun, para penggemar tak perlu khawatir. Sebab, Galtier telah mengantongi cara untuk mengatasi soal absennya Messi dan Mbappe.

"Kami mungkin harus bermain dengan cara yang berbeda, mengingat adanya permasalahan cedera dan kemampuan para pemain," tutur dia.

"Tentu saja, Messi bakal absen melawan Monaco, tetapi itu adalah tugas pelatih untuk mengatasi permasalahan tersebut," kata dia.

Baca juga: Mbappe Siap Tinggalkan PSG jika Kalah dari Bayern Muenchen

"Kami harus berupaya keras untuk memperbaiki mental dan memenangi duel di lini tengah," katanya lagi.

Menurut Christophe Galtier, tugas para pemain saat ini adalah melupakan soal tersingkirnya PSG dari Coupe de France seusai dibekuk Marseille.

Juru taktik berusia 56 tahun itu lantas meminta kepada seluruh pemain PSG agar fokus sepenuhnya menatap pertandingan kontra Monaco.

"Kami tidak bisa mengubah soal tersingkir dari Coupe de France, kami harus fokus ke depan, dan tentu melawan Monaco," ucap dia.

"Kami harus tetap tenang dan mengerjakan apa pun untuk menjadi lebih baik," kata Galtier menjelaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com