Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malaysia Vs Thailand, Juru Taktik Gajah Perang Sulit Terima Kekalahan

Kompas.com - 08/01/2023, 06:56 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Thailand, Alexandre "Mano" Polking, sulit menerima kekalahan 0-1 dari Malaysia pada leg pertama semifinal Piala AFF 2022.

Pertandingan Malaysia vs Thailand berlangsung di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, pada Sabtu (7/1/2023) malam WIB.

Gol penentu kemenangan timnas Malaysia selaku tuan rumah dicetak oleh Faisal Halim pada menit ke-11.

Seusai laga, Mano Polking sangat kecewa karena timnas Thailand gagal mencetak gol ketika mendominasi pertandingan.

Meski kecewa, Mano Polking sangat yakin anak asuhnya akan bangkit di kandang pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022 nanti.

Baca juga: Hasil Malaysia Vs Thailand 1-0: Berhias Drama dan Selebrasi Ronaldo, Harimau Malaya Menang

"Sulit untuk menerima kekalahan seperti ini. Faktanya, kami tidak menyangka akan tampil mendominasi seperti ini," kata Mano Polking dikutip dari New Strait Times (NST).

"Kami juga berhasil memenangi setiap bola kedua dan menghasilkan banyak tembakan. Harusnya kami bisa mencetak gol. Namun, inilah sepak bola," ucap Mano Polking.

"Ini belum berakhir. Masih setengah babak dan Malaysia memimpin di kandang. Mari kita lihat apa yang bisa kami lakukan pada leg kedua," ucap pelatih asal Brasil itu.

"Saya tidak tahu apakah leg kedua nanti pertandingan akan berjalan seperti apa. Namun, saya yakin timnas Thailand akan bermain lebih baik di depan fans," ujar Mano.

Setelah Faisal Halim mencetak gol, kendali permainan memang sepenuhnya dipegang oleh timnas Thailand asuhan Mano Polking.

Baca juga: Hasil Semifinal Piala AFF 2022 Leg 1: Indonesia Imbang, Malaysia Tekuk Thailand

Timnas Thailand selaku juara bertahan tampil sangat mendominasi dengan persentase penguasaan bola mencapai 72 persen.

Gajah Perang, julukan Thailand, juga sudah melepaskan total 18 tembakan ke arah gawang dengan empat di antaranya tepat sasaran.

Namun, timnas Thailand tetap gagal menembus gawang Malaysia yang bermain bertahan menumpuk pemain hampir sepanjang laga.

Timnas Thailand bisa dikatakan beruntung karena wasit Kim Dae-yong sempat menganulir gol Dominic Tan pada menit ke-55.

Tan sukses mencetak gol sundulan dari dalam kotak penalti setelah memanfaatkan umpan tendangan bebas Lee Tuck.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com