Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Dunia 2022: Terima Kasih dari Pelatih Jepang untuk Kerja Sama Jerman

Kompas.com - 27/11/2022, 14:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Jepang di Piala Dunia 2022 Hajime Moriyasu merasa berterima kasih atas kerja sama Jerman yang telah menerima pemain asal Negeri Sakura berkarier di negaranya.

Menurut Hajime Moriyasu, keberadaan sejumlah pemain Jepang yang berkarier di Jerman telah membantu proses pembangunan gaya sepak bola tim Samurai Biru.

Hajime Moriyasu mengatakan bahwa Jepang ingin membangun gaya sepak bola sendiri sambil belajar dari negara-negara lain seperti Jerman.

"Jepang ingin membangun gayanya sendiri sambil belajar dari negara lain," kata Hajime Moriyasu, dikutip dari The Peninsula Qatar.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Fan Jepang Bersih-bersih Stadion Usai Kemenangan Samurai Biru

"Kami memiliki delapan pemain di Liga Jerman, kami berterima kasih kepada sepak bola Jerman atas kerja sama mereka," imbuhnya.

"Pelatih mereka dan pemain kami (yang bermain di Jerman) telah membantu kami berkembang dan kami akan terus belajar dari mereka," ujar Hajime Moriyasu.

Seperti yang dikatakan Moriyasu, saat ini timnas Jepang memiliki delapan pemain yang berkarier di dua divisi teratas sepak bola Jerman.

Dari delapan pemain itu, dua di antaranya menjadi aktor dalam kemenangan mengejutkan yang diraih Jepang atas Jerman.

Baca juga: Jepang dan Para Didikan Jerman yang Gemilang

Kedua pemain yang dimaksud adalah Ritsu Doan (SC Freiburg) dan Takuma Asano (VfL Bochum).

Mereka diketahui sudah cukup lama bermain di Liga Jerman. Ritsu Doan sejak 2020, sedangkan Takuma Asano kali pertama memulai karier di Negeri Panzer pada 2016.

Pengalaman tersebut menjadi modal berharga bagi Ritsu Doan dan Takuma Asano yang dipercaya memperkuat timnas Jepang di Piala Dunia 2022 Qatar.

Bahkan, mereka terlibat langsung dalam proses kemenangan yang diraih Jepang pada matchday pertama fase grup Piala Dunia 2022 kontra Jerman, Rabu (23/11/2022).

Baca juga: Mirip Kisah Ahn Jung-hwan, Ketika Gol Pemain Jepang di Bundesliga Bikin Jerman Kalah

Para pemain timnas Jepang meluapkan kegembiraan setelah berhasil menang 2-1 atas timnas Jerman pada pertandingan Grup E Piala Dunia 2022, Rabu (23/11/2022).GETTY IMAGES via BBC INDONESIA Para pemain timnas Jepang meluapkan kegembiraan setelah berhasil menang 2-1 atas timnas Jerman pada pertandingan Grup E Piala Dunia 2022, Rabu (23/11/2022).

Pada pertandingan itu, Jepang sempat tertinggal 0-1 akibat eksekusi penalti Ilkay Guendogan pada menit ke-33.

Namun, Jepang tak kehilangan motivasi saat tertinggal 0-1 dari Jerman.

Terbukti, mereka mampu bangkit berkat sepasang gol dari Ritsu Doan (75') dan Takuma Asano (83').

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com