Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perancis Vs Australia: Alasan Tak Ada Pengganti untuk Benzema

Kompas.com - 22/11/2022, 15:40 WIB
Jason Timothy Yudha ,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Perancis, Didier Deschamps, mengungkapkan mengenai alasan dirinya tidak memanggil pengganti Karim Benzema yang cedera dan akan absen di Piala Dunia 2022.

Timnas Perancis mengumumkan bahwa Karim Benzema dicoret dari skuad untuk Piala Dunia 2022 pada Minggu (20/11/2022) pagi WIB.

Benzema gagal membela Perancis pada Piala Dunia 2022 Qatar karena dihantam cedera di paha kirinya. 

Benzema sebenarnya sudah tiba di Qatar bersama rombongan timnas Perancis. Namun, ketika menjalani sesi latihan tim pada Sabtu (19/11/2022), pemenang Ballon d'Or 2022 itu mengalami cedera.

Pada, Minggu (20/11/2022) pagi waktu Indonesia, timnas Perancis akhirnya secara resmi mengumumkan Benzema tak bisa tampil di Piala Dunia 2022.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Pertunjukan Nyali Gareth Bale Mengambil Penalti

Pelatih timnas Perancis tersebut mengungkapkan pernyataan tersebut pada konferensi pers, Senin (21/11/2022), jelang laga perdana kontra Australia.

Didier Deschamps secara khusus membahas mengenai kepergian Karim Benzema dari skuadnya.

Pelatih Les Bleus, julukan timnas Perancis, telah memutuskan untuk tidak memanggil pengganti sang striker tersebut, alih-alih memilih 25 pemain yang dibawanya ke Qatar pekan lalu. 

Di antara calon pengganti pemain berusia 34 tahun itu adalah Moussa Diaby, Martin Terrier, dan Wissam Ben Yedder.

Baca juga: Profil Lionel Scaloni, Pelatih Termuda di Piala Dunia 2022

Deschamps menyatakan bahwa dirinya yakin skuadnya cukup diisi dengan 25 pemain saja. 

"Tidak ada lagi perubahan. Dengan para pemain yang ada di sini, kami memiliki apa yang kami butuhkan,” ungkap Deschamps dilansir dari Get French Football News.

"Saya begitu sedih untuk Benzema yang menjadikan Piala Dunia ini sebagai target utama. Terlepas dari pukulan baru ini, saya menaruh kepercayaan sepenuhnya kepada tim. Kami akan melakukan segalanya untuk menghadapi tantangan di depan," katanya.

Karim Benzema dipastikan gagal membela Perancis di Piala Dunia 2022. Artinya, untuk pertama kali sejak 1978, Piala Dunia digelar tanpa pemenang Ballon d'Or.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Saat Ronaldo Mengaku Tahan Peluru…

Selain Benzema, timnas Perancis juga tidak akan diperkuat oleh Christopher Nkunku, Paul Pogba, N'golo Kante, dan Presnel Kimpembe yang juga mengalami cedera.

Di Piala Dunia 2022, timnas Perancis tergabung di Grup D bersama Australia, Denmark, dan Tunisia. 

Les Bleus datang sebagai salah satu favorit peraih gelar juara Piala Dunia 2022.

Lawan pertama yang akan dihadapi sang juara bertahan adalah Australia. Laga dijadwalkan berlangsung di Stadion Al Janoub, Rabu (23/11/2022) dini hari WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com