Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Liga Italia: Milan Tempel Napoli di Puncak, Inter...

Kompas.com - 11/09/2022, 05:09 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Napoli memimpin klasemen Liga Italia 2022-2023 setelah menang susah payah atas Spezia pada giornata keenam.

Laga Napoli vs Spezia telah digelar di Stadion Diego Armando Maradona pada Sabtu (10/9/2022) malam WIB.

Il Partenopei sempat dibuat frustrasi oleh Spezia sebelum Giacomo Raspadori mencetak gol pada menit ke-89 yang memastikan tuan rumah menang 1-0.

Tambahan tiga poin ini mengantarkan Napoli ke puncak klasemen Liga Italia. Mereka menggeser Atalanta.

Napoli mengemas 14 poin dari enam laga, unggul satu poin atas Atalanta yang sekarang turun ke peringkat ketiga.

Baca juga: Hasil Liga Italia: Napoli-Inter Menang Identik, 10 Pemain Milan Curi 3 Poin

Namun, Napoli bisa saja turun dari singgasana andai Atalanta bisa mengalahkan tim promosi Cremonese sore ini.

Membuntuti Napoli di peringkat kedua, ada sang juara bertahan AC Milan, yang juga mengoleksi 14 poin.

Dini hari tadi, Minggu (11/9/2022), sang juara bertahan mencuri kemenangan 2-1 dari kandang Sampdoria, Stadion Luigi Ferraris, meski bermain dengan 10 orang.

Milan membuka keunggulan pada menit keenam lewat gol Junior Messias yang bertahan sampai turun minum.

Pada awal babak kedua, tepatnya menit ke-47, winger AC Milan Rafael Leao menerima kartu kuning kedua usai tak sengaja menyepak kepala bek lawan.

Baca juga: Hasil Napoli vs Spezia 1-0, Gol Perdana Raspadori Hadirkan 3 Poin Dramatis

Sepuluh menit berselang dari momen Leao diusir keluar lapangan, Sampdoria menyamakan kedudukan lewat gol Filip Djuricic.

Namun, AC Milan akhirnya mengunci tiga poin berkat gol penalti Olivier Giroud pada menit ke-67.

Rival sekota Milan, Inter Milan, juga meraih hasil positif pada giornata keenam Liga Italia.

I Nerazzurri menang 1-0 atas tim tamu Torino di Stadion Giuseppe Meazza pada Sabtu malam kemarin.

Inter Milan harus menunggu sampai menit ke-89 untuk mengamankan kemenangan lewat gol Marcelo Brozovic.

Baca juga: Hasil Sampdoria Vs Milan 1-2, Penalti Giroud Menangkan 10 Pemain Rossoneri

Hasil ini menempatkan Inter Milan di posisi keempat klasemen Liga Italia. Lautaro Martinez dkk mengantongi 12 poin dari enam laga.

Susunan klasemen Liga Italia masih bisa berubah, terutama di papan atas, karena pekan keenam masih berlangsung sampai Selasa (13/9/2022).

Hasil Liga Italia

Pekan ke-6

Sabtu (10/9/2022)

  • Napoli 1-0 Spezia (Giacomo Raspadori 89')
  • Inter Milan 1-0 Torino (Marcelo Brozovic 89')

Minggu (11/9/2022)

  • Sampdoria 1-2 AC Milan (Filip Djuricic 57'; Junior Messias 6', Olivier Giroud 67' -pen)

Klasemen Liga Italia

No Klub D M S K -/+ P
1
Napoli
6 4 2 0 9 14
2
Milan
6 4 2 0 6 14
3
Atalanta
5 4 1 0 7 13
4
Inter
6 4 0 2 4 12
5
Udinese
5 3 1 1 4 10
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Minggu (11/09/2022) pukul 03:51 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com