Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persik Vs Borneo FC, Milomir Seslija Belajar dari Bhayangkara FC

Kompas.com - 12/08/2022, 07:20 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Borneo FC berada di atas angin jelang pertandingan pekan ke-4 Liga 1 2022-2023 melawan Persik Kediri di Stadion Brawijaya Kediri, Jumat (12/8/2022) sore.

Saat ini, Borneo FC nyaman bertengger di peringkat ke-4 klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan koleksi enam poin.

Kondisi tersebut jauh berbeda dengan Persik yang baru mengumpulkan satu poin dari tiga laga.

Pelatih Borneo FC Milomir Seslija mengatakan bahwa Persik bukanlah tim yang mudah dikalahkan.

Ia merujuk pada laga pekan ke-2 Liga 1 2022-2023 saat mereka bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara FC.

Baca juga: Persik Kediri Vs Borneo FC, Laga Penentuan Pelatih Javier Roca

Meski gagal meraih poin penuh, Seslija menilai bahwa tim Macan Putih tampil sangat bagus pada pertandingan tersebut.

Bhayangkara FC dianggap beruntung karena bisa mencuri poin di kandang Persik.

Padahal, Persik tampil dominan dengan 59 persen penguasaan bola dan berhasil menciptakan dua kali lipat lebih banyak peluang daripada Bhayangkara FC.

"Persik mungkin baru mendapat satu poin, tetapi mereka tidak seperti Bhayangkara karena Bhayangkara beruntung. Untuk itu, kami belajar banyak," ungkap pelatih yang biasa disapa Milo.

Pelatih Borneo FC, Milomir Seslija.KOMPAS.com /SUCI RAHAYU Pelatih Borneo FC, Milomir Seslija.

Menurutnya, salah satu hal yang ia waspadai nanti adalah kecepatan pemain-pemain Persik. Mereka bahkan bisa saja memberikan hentakan cepat kepada timnya di awal-awal pertandingan.

"Pemain Persik bagus dalam hal serangan balik. Jadi, kami merasa partai besok adalah laga sulit. Kami menghadapi tim lawan sangat agresif dan mereka mungkin akan mencetak gol cepat," katanya.

Selain itu, Persik mulai menunjukkan perbaikan di sektor pertahanan. Hal itu tampak pada pekan ke-3 melawan Madura United.

Baca juga: Javier Roca Bantah Isu Mundur dari Persik, Manajemen Irit Komentar

Meski Persik harus kalah 0-1, gawang mereka tidak mudah dibobol oleh sang pemuncak klasemen sementara tersebut.

Borneo FC sudah siap dengan skema permainan yang akan dikembangkan Persik dan apapun pendekatan yang mungkin akan diperagakan tim lawan.

"Namun, kami juga akan berusaha untuk mencetak gol. Kami datang ke sini untuk menujukkan kemampuan terbaik kami karena semua tim di Indonesia bisa saling mengalahkan satu sama lain," pungkas mantan pelatih Arema FC itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Liga Indonesia
Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Internasional
Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Liga Indonesia
Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com