Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Perpanjang Kontrak Diogo Jota hingga 2027

Kompas.com - 03/08/2022, 05:15 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Liverpool secara resmi mengumumkan perpanjangan kontrak jangka panjang untuk Diogo Jota pada Selasa (2/8/2022).

Raksasa Premier League ini tak merinci kontrak Diogo Jota. Tetapi media-media Inggris melaporkan pemain timnas Portugal itu mendapat hadiah kontrak berdurasi lima tahun.

Dengan demikian, pemain 25 tahun tersebut bakal merumput di Anfield setidaknya hingga 2027.

Baca juga: Babak Pertama Liverpool Vs Watford 1-0: Gol Diogo Jota Jadi Pembeda

Media-media Eropa juga melaporkan, kontrak baru tersebut membuat Jota mendapatkan peningkatan nominal gaji yang signifikan. 

Sebelumnya, Jota gaji Jota sekitar 90.000 poundsterling (sekitar Rp 1,6 miliar) per pekan pada musim 2021-22.

"Tentu saja sangat bangga," kata Jota mengomentari kontrak barunya seperti dikutip dari situs resmi Liverpool.

Jota mengaku cukup puas dengan keberhasilannya mewujudkan target ketika datang ke Anfield dua tahun lalu. Dia ingin memainkan peranan penting di kubu The Reds, julukan Liverpool.

"Sekarang dengan kontrak jangka panjang ini, tentu dari sudut pandang klub membuktikan kepercayaan mereka terhadap saya sebagai seorang pemain," katanya.

"Bagi saya sendiri, tentu menyenangkan memastikan bahwa saya akan berada di sini untuk waktu yang lama. Sekarang musim baru, mari melakukannya."

Liverpool memboyong Jota dari Wolverhampton pada September 2020. Sang pemain cepat beradaptasi dengan pola permainan Juergen Klopp.

Jota menandai debutnya di Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, bersama The Reds dengan sebuah gol saat melawan Arsenal di Anfield.

Baca juga: Klopp Terkesima Aksi Diogo Jota Kala Liverpool Bungkam Arsenal

Eks pemain Atletico Madrid ini secara keseluruhan membukukan 13 gol dan satu assist pada musim perdana di Anfield.

Jumlah itu termasuk hattrick alias trigol di kandang Atalanta dalam pertandingan Liga Champions.

Performa Jota terus meningkat karena kian tajam pada musim lalu.

Total, Jota menghasilkan 21 gol dan delapan assist di berbagai kompetisi. Ini membantu Liverpool meraih gelar Piala Liga Inggris dan Piala FA, serta menjadi runner-up Premier Inggris dan Liga Champions.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com