Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Siaran Langsung Piala AFF Futsal 2022, Indonesia Vs Thailand

Kompas.com - 05/04/2022, 05:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Indonesia akan melawan tuan rumah Thailand pada babak penyisihan Grup A Piala AFF Futsal 2022.

Laga timnas Indonesia vs Thailand itu dijadwalkan berlangsung di Huamark Indoor Stadium, Bangkok, pada Selasa (5/4/2022) mulai pukul 17.00 WIB.

Informasi terkait siaran langsung Piala AFF Futsal 2022 yang memuat duel Indonesia vs Thailand tersaji di akhir artikel ini.

Sebelum dijadwalkan bertanding, Indonesia dan Thailand telah melakoni dua laga lain di fase grup Piala AFF Futsal 2022.

Baca juga: Rekap Hasil Piala AFF Futsal: Indonesia Tekuk Malaysia 5-1, Vietnam Tertahan

Indonesia dan Thailand pun sama-sama berhasil menyapu bersih alias selalu memetik kemenangan dalam kedua laga tersebut.

Skuad Garuda yang ditukangi pelatih asal Iran, Mohammad Hashemzadeh, memetik kemenangan ketika bersua Brunei Darussalam (12-0) dan Malaysia (5-1).

Sementara itu, Thailand selaku tim tuan rumah meraih kemenangan saat melawan Brunei Darussalam (13-0) dan Kamboja (16-0).

Kini, Indonesia dan Thailand menempati dua posisi teratas di papan klasemen Grup A Piala AFF Futsal 2022.

Baca juga: Klasemen Piala AFF Futsal 2022 Usai Indonesia Libas Malaysia 5-1

Indonesia menduduki peringkat kedua, sedangkan Thailand berada di puncak klasemen berkat keunggulan selisih gol.

Bagi Indonesia, laga melawan Thailand akan menjadi tantangan tersendiri. Bahkan, bisa dibilang, Thailand merupakan lawan tertangguh yang akan dihadapi skuad Garuda pada Piala AFF Futsal 2022.

Sebab, Thailand merupakan negara dengan peringkat tertinggi dalam perfutsalan Asia Tenggara.

Thailand pun menjadi negara tersukses dalam sejarah Piala AFF Futsal dengan torehan 15 gelar juara.

Baca juga: Timnas Indonesia Akan Tampil All Out Saat Lawan Tim Tersukses di Piala AFF Futsal

Di sisi lain, Indonesia pernah satu kali menjadi juara Piala AFF Futsal, yakni pada edisi 2010.

Kala itu, Thailand selaku juara bertahan tak ikut berpartisipasi. Indonesia kemudian mampu memanfaatkan ketidakikutsertaan Thailand dengan menyabet gelar juara.

Indonesia meraih gelar juara Piala AFF Futsal 2010 setelah mengalahkan Malaysia dengan skor 5-0 di partai puncak.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com