Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Tottenham, Spurs Mangsa Favorit Cristiano Ronaldo di Inggris

Kompas.com - 12/03/2022, 13:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manchester United wajib memanfaatkan pengalaman dan ketajaman Cristiano Ronaldo jika ingin mengalahkan Tottenham Hotspur akhir pekan ini.

Duel Man United vs Tottenham merupakan laga pekan ke-29 kasta teratas Liga Inggris, Premier League, yang akan dihelat di Stadion Old Trafford, Minggu (13/3/2022) pukul 00.30 WIB.

Link live streaming Man United vs Tottenham akan tersedia di akhir artikel.

Sepanjang kariernya, Cristiano Ronaldo tercatat sudah pernah 19 kali menghadapi Tottenham di semua kompetisi.

Rincian dari statistik penampilan Ronaldo di atas adalah 15 kali bersama Man United dan empat lainnya dengan seragam Real Madrid.

Baca juga: Man United Vs Tottenham, Potensi Harry Kane Samai Rekor Rooney

Dari 19 penampilan melawan Tottenham, Ronaldo berhasil mencetak 11 gol dan enam assist.

Angka itu membuat Tottenham kini berstatus tim Inggris yang paling sering dibobol Cristiano Ronaldo.

Statistik Ronaldo semakin terlihat mentereng karena hanya menelan satu kekalahan dari 19 pertemuan melawan Tottenham.

Sisanya, Ronaldo sukses mengantar timnya meraih 13 kemenangan dan lima hasil imbang ketika menghadapi Tottenham Hotspur.

Pada masa pengabdian keduanya di Man United, Cristiano Ronaldo sudah pernah melawan Tottenham satu kali.

Momen itu terjadi pada pekan ke-10 Liga Inggris 2021-2022 akhir Oktober lalu.

Baca juga: Man United Vs Tottenham: Potensi Adu Tajam Ronaldo Vs Kane, Dua Top Skor dalam Satu Laga

Ronaldo kala itu menjadi bintang kemenangan 3-0 Man United atas Tottenham dengan kontribusi satu gol dan assist.

Terkait laga melawan Tottenham dini hari nanti, Ronaldo sempat diragukan tampil karena cedera pinggul.

Cedera itu sebelumnya membuat Ronaldo terpaksa melewatkan laga Derbi Manchester melawan Manchester City, Sabtu (5/3/2022).

Berbagai spekulasi mengiringi cedera Ronaldo dalam sepekan terakhir.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com