Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Everton Vs Man City: Phil Foden Bawa The Citizens Menang dan Amankan Puncak

Kompas.com - 27/02/2022, 02:31 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Laga Everton vs Manchester City dalam lanjutan pekan ke-27 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris musim 2021-2022 berakhir dengan skor 0-1 untuk kemenangan tim beralias The Citizens.

Pertandingan Everton vs Man City dalam jadwal Liga Inggris diselenggarakan di Stadion Goodison Park pada Minggu (27/2/2022) dini hari WIB.

Gol kemenangan Manchester City yang bersarang di gawang Everton dicetak oleh Phil Foden pada menit ke-82.

Keberhasilan Phil Foden membobol gawang Everton membuat Man City untuk sementara melebarkan jarak dengan Liverpool menjadi enam angka.

Man City saat ini berada di puncak klasemen Liga Inggris dengan perolehan poin 66 angka dari 27 laga.

Adapun Liverpool berada di urutan kedua setelah mengumpulkan 60 angka dari 26 pertandingan yang sudah dimainkan.

Baca juga: Babak Pertama Everton Vs Man City: Citizens Buntu, Skor Imbang 0-0

Ulasan pertandingan Everton vs Man City

Kevin De Bruyne menebar ancaman lewat sepakannya ke gawang Everton saat pertandingan baru berjalan empat menit. Namun, bola hasil tendangan dia masih belum menemui sasaran.

Kemudian, Manchester City besutan Pep Guardiola bermain dengan mengandalkan kombinasi umpan pendek ketika mencoba membangun serangan.

Sementara Everton terlihat melakukan serangan balik cepat ketika para pemain Manchester City kehilangan penguasaan bola.

Pada menit ke-21, Joao Cancelo mencoba memberikan umpan crossing matang kepada rekan setimnya di area kotak penalti Everton.

Namun, bola aliran umpan Cancelo tersebut masih mampu untuk dipatahkan oleh kiper Everton, Jordan Pickford.

Selang sembilan menit kemudian, Kevin De Bruyne menggiring bola hingga mencapai dekat kotak penalti lawan.

Kevin De Bruyne berusaha mencari rekan setimnya. Namun, dia tidak melihat pergerakan nyata yang dilakukan pemain Man City.

Alhasil, De Bruyne memilih untuk melepaskan sepakan mendatar dari luar kotak penalti yang masih mudah ditangkap kiper Everton.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com