Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xavi Datang, Lima Staf di Barcelona Jadi "Tumbal"

Kompas.com - 10/11/2021, 20:59 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Penunjukan Xavi Hernandez sebagai pelatih baru Barcelona berdampak pada nasib sejumlah staf di klub berjulukan Blaugrana tersebut.

Setelah Xavi Hernandez datang, terdapat lima staf yang dilaporkan mengalami pemecatan dari skuad utama Barcelona.

Berdasarkan laporan Marca, situasi ini terjadi karena Xavi Hernandez ingin membawa beberapa staf yang pernah bekerja sama dengannya semasa menukangi Al Sadd, Qatar.

Xavi resmi diperkenalkan sebagai pelatih baru Barcelona pada Senin (8/11/2021) malam WIB.

Dia pun sudah memimpin latihan perdananya bersama skuad Barcelona pada Selasa (9/10/2021).

Kedatangan Xavi kemudian langsung berdampak pada seorang fisioterapis yang telah lama mengabdi untuk Barcelona, yakni Juanjo Brau.

Baca juga: Daftar Pelatih Barcelona sejak 2001, Xavi Hernandez Terbaru

Marca menulis, Juanjo Brau kini sudah tak lagi bekerja dengan skuad utama Blaugrana.

Situasi serupa juga dirasakan oleh Albert Roca dan Jaume Bartres dari tim pelatih fisik.

Xavi Hernandez diperkenalkan sebagai pelatih baru Barcelona di Camp Nou, Senin (8/11/2021).AFP/LLUIS GENE Xavi Hernandez diperkenalkan sebagai pelatih baru Barcelona di Camp Nou, Senin (8/11/2021).

Tak berhenti di situ, kedatangan Xavi juga berdampak pada pemandu bakat Barcelona.

Xavi disebut telah membawa timnya sendiri sehingga dua staf dari tim pemandu bakat yang lama, yakni Raul Palaez dan Jordi Melero, tak lagi bekerja dengan skuad utama.

Dengan demikian, sudah ada lima staf Barcelona yang seolah menjadi tumbal kedatangan Xavi.

Baca juga: 8 Aturan Era Xavi Hernandez yang Harus Dipatuhi Skuad Barcelona

Dari kelima nama tersebut, beberapa di antaranya kemungkinan bakal dipindahkan ke tim junior Barcelona.

Sementara itu, beberapa nama yang lain disebut berencana meninggalkan Camp Nou.

Sebelum ini, Xavi juga dikabarkan bakal "menumbalkan" rekan setimnya saat masih bermain untuk Barcelona.

Menurut laporan El Nacional, ada empat pemain veteran yang akan dilepas Xavi dengan tujuan perombakan skuad dan efisiensi gaji.

Adapun keempat pemain itu ialah Sergio Busquets, Sergi Roberto, Gerard Pique, dan Jordi Alba.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com