Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil PSG Vs Lille - Messi Main 45 Menit, Les Parisiens Menang 2-1

Kompas.com - 30/10/2021, 04:01 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Paris Sain-Germain (PSG) memetik tiga poin saat menjamu Lille pada pekan ke-12 Ligue 1 - kasta teratas Liga Perancis - musim 2021-2022.

Poin itu dikantongi tuan rumah usai laga PSG vs Lille yang digelar di Stadion Parc des Princes, Sabtu (30/10/2021) dini hari WIB, berakhir dengan skor 2-1.

PSG sempat tertinggal lebih dulu pada menit ke-31. Gawang mereka dijebol oleh Jonathan David.

Les Parisiens kemudian membalasnya melalui gol Marquinhos (74') dan Angel Di Maria pada menit ke-88.

Dalam pertandingan ini, Lionel Messi tidak bermain penuh. Eks kapten Barcelona itu hanya bermain 45 menit sebelum digantikan Mauro Icardi pada awal babak kedua.

Baca juga: Lionel Messi di PSG: Salah Posisi dan Terisolasi

Berkat kemenangan ini, PSG semakin memantapkan posisinya di puncak klasemen Liga Perancis. Mereka mengoleksi 29 poin dari 12 laga.

Sementara itu, Lille terjebak di posisi ke-11. Sang juara bertahan Ligue 1 baru mengantongi 15 angka.

Ulasan pertandingan

PSG berusaha mengendalikan permainan sejak awal laga. Namun, mereka malah mendapat ancaman lebih dulu ketika pertandingan baru berjalan dua menit.

Serangan balik cepat Lille via Jonathan Ikone diakhiri dengan sepakan first time kaki kiri Burak Yilmaz dari kotak penalti.

Beruntung, Gianluigi Donnarumma tampil gemilang dengan menepis bola kiriman Yilmaz. Selamatlah gawang PSG dari kebobolan.

Baca juga: Demi Antar PSG Raih Kemenangan, Mbappe Beri Peringatan untuk Neymar-Messi

Setelah peluang Burak Yilmaz, PSG terus mengurung pertahanan Lille. Namun, mereka baru mengasilkan shot on target pertama pada menit ke-23 lewat sepakan Angel Di Maria.

Sayangnya, Di Maria menendang dengan kaki kanan, yang notabene bukan kekuatan terbaiknya, sehingga bola dengan mudah ditangkap kiper lawan.

Asyik menyerang, PSG malah kebobolan lebih dulu pada menit ke-31. Gawang mereka dijebol oleh Jonathan David.

Berawal dari umpan tarik Burak Yilmaz, bola diteruskan Jonathan David dengan sepakan kaki kanan yang tak mampu dihentikan Donnarumma.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com