Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia: Kalah Agregat 2-4, Garuda Muda Hapus Mimpi ke Piala Asia

Kompas.com - 29/10/2021, 21:01 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kendati telah berjuang sepenuh tenaga, Timnas U23 Indonesia tak berhasil melaju ke putaran final Piala Asia U23 2022.

Kepastian ini diraih usai Garuda Muda kembali takluk dari Australia pada laga kedua Kualifikasi Piala Asia U23.

Laga kedua timnas U23 Indonesia vs Australia berlangsung di Republican Central Stadium, Dushanbe, Tajikistan, Jumat (29/10/2021) malam WIB.

Baca juga: HT Timnas U23 Indonesia Vs Australia - Garuda Muda Tertinggal 0-1, Agregat 2-4

Hasilnya, timnas U23 Indonesia kalah 0-1 dari Australia setelah tak mampu membalas gol Patrick Wood pada menit kesembilan.

Ini menjadi kekalahan kedua timnas U23 Indonesia dari Australia. Pada laga pertama, Garuda Muda kalah tipis 2-3.

Alhasil, Indonesia kalah 2-4 secara agregat di tangan Australia. Asnawi Mangkualam dkk pun terhenti di kualifikasi dan tak melaju ke putaran final Piala Asia U23.

Jalannya pertandingan timnas U23 Indonesia vs Australia

Timnas U23 Indonesia langsung memberikan tekanan tinggi kepada Australia ketika tengah menguasai bola.

Situasi ini membuat skuad Garuda dapat menciptakan peluang emas lebih dulu melalui Witan Sulaeman pada menit ketiga.

Witan Sulaeman melihat kiper Australia berada dalam posisi yang cukup jauh dari sarangnya.

Pemain Lechia Gdansk itu lalu melepaskan tembakan spekulasi dari tengah lapangan. Namun, upaya Witan belum berbuah hasil karena hanya menyamping.

Setelah mendapatkan kejutan dari timnas U23 Indonesia, Australia menunjukkan permainan yang agresif lewat umpan-umpan pendek yang dilakukan.

Baca juga: Timnas U23 Indonesia Lolos ke Piala Asia U23 2022 jika...

Pada menit kedelapan, permainan ofensif Australia terpaksa membuat Asnawi Mangkualam melakukanan pelanggaran di sisi kanan pertahanan.

Timnas U23 Indonesia pun berada di bayang-bayang bahaya bola mati mematikan yang dapat dibuat Australia.

Benar saja, kesalahan dari bola mati seperti laga pertama kembali dibuat Indonesia sehingga berujung gol untuk Australia.

Proses gol timnas U23 Australia berawal dari bola lambung yang dikirimkan ke dalam kotak penalti Indonesia.

Bola sejatinya mengarah ke Taufik Hidayat dan sang pemain dapat menghalaunya.

Akan tetapi, clearance yang dilakukan Taufik Hidayat mengarah ke kotak enam yard dan dapat disambar Patrick Wood.

Baca juga: Satu Hal yang Diinginkan Shin Tae-yong dari Personel Timnas U23 Indonesia di Laga Kontra Australia

Striker Australia itu pun dapat mencetak gol lewat sontekan yang tak mampu dihalau Ernando Ari.

Unggul 1-0 membuat Olyroos, julukan timnas U23 Australia, semakin gencar melakukan serangan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Persib Juara Liga 1, Rahasia Bojan Hodak Benahi Maung Bandung

Liga Indonesia
Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Timnas Indonesia
AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

Sports
Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Liga Italia
Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Sports
Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com