Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PS Sleman Vs Arema - 5 Pemain Dipanggil Timnas, Eduardo Almeida Dilema

Kompas.com - 19/09/2021, 12:20 WIB
Suci Rahayu,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Eduardo Almeida dilanda dilema karena pemanggilan lima pemainnya ke timnas Indonesia menjelang pertandingan PS Sleman vs Arema FC pada pekan ketiga Liga 1 2021.

Menjelang laga PS Sleman vs Arema, lima penggawa Singo Edan mendapatkan panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia.

Mereka adalah adalah Kushedya Yudo, M. Rafli, Feby Eka Putra, John Alfarizi, dan Dedik Setiawan.

Baca juga: Profil Eduardo Almeida, Jadian dengan Arema FC pada Kesempatan Ketiga

Kelima penggawa Arema itu masuk dalam daftar 36 pemain timnas Indonesia dan harus menjalani training camp (TC) dalam persiapan babak play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.

Pemanggilan ini membuat pelatih Arema FC, Eduardo Almeida, dilanda dilema.

Di satu sisi, sang pelatih ikut bangga karena Arema FC bisa menyumbangkan banyak pemain ke timnas Indonesia.

Akan tetapi, di sisi lain, Eduardo Almeida juga pusing karena pemain yang dipanggil adalah pemain pilar Arema.

Beruntungnya, meskipun TC timnas Indonesia dimulai pada Minggu (19/9/2021) malam, kelima pemain itu masih bisa bisa diturunkan dalam laga PS Sleman vs Arema FC di Stadion Pakansari, Bogor, petang nanti.

“Untuk sekarang, saya masih bisa menurunkan mereka dan saya mengucapkan selamat mereka dipanggil membela timnas,” kata pelatih asal Portugal.

“Sesuatu yang penting dan tidak mudah bagi mereka untuk membela timnas Indonesia,” imbuhnya.

Absennya kelima pemain itu bakal memangkas separuh kekuatan Arema FC di Liga 1 2021.

Lini depan Arema depan yang biasa diisi Dedik Setiawan, Kushedya Yudho, Feby Eka, dan M. Rafli, kini menyisakan Carlos Fortes, Dendi Santoso, Ridwan Tawainella, dan beberapa pemain muda saja.

Meski demikian, Eduardo Almeida tak patah arang. Dia memang harus memeras otaknya lebih dalam, tapi sangat optimistis dengan kualitas tim Arema FC.

Pemain inti Arema FC pada Pekan kedua Liga 1 2021-2022 melawan Bhayangkara FC yang berakhir dengan skor 1-1 di Stadion Pakansari Bogor, Minggu (12/9/2021) sore.KOMPAS.com/Suci Rahayu Pemain inti Arema FC pada Pekan kedua Liga 1 2021-2022 melawan Bhayangkara FC yang berakhir dengan skor 1-1 di Stadion Pakansari Bogor, Minggu (12/9/2021) sore.

“Saya percaya kepada pemain lainnya bisa menggantikan peran pemain yang dipanggil timnas,” ujar mantan pelatih Semen Padang itu.

Untuk saat ini, Eduardo Almeida mengesampingkan masalah pemanggilan timnas.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com