Bayern Muenchen Vs Hertha, Lewandowski Pecahkan Rekor Gerd Mueller

Kompas.com - 29/08/2021, 04:47 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Bundesliga

KOMPAS.com - Robert Lewandowski memecahkan rekor striker legendaris Bayern Muenchen, Gerd Mueller, saat membawa Die Roten menang 5-0 atas Hertha Berlin.

Laga pekan ketiga Bundesliga 2021-2022 antara Bayern Muenchen dan Hertha Berlin telah dihelat di Allianz Stadium, Sabtu (28/8/2021) malam WIB.

Robert Lewandowski menjadi pemain terbaik dalam laga ini setelah mencetak hat-trick (34', 70', 84')

Dua gol Die Roten lainnya lahir melalui Thomas Mueller (6') dan Jamal Musiala pada menit ke-49.

Melansir dari situs resmi Bundesliga, gol yang dicetak Lewandowski dalam laga ini membuatnya memecahkan rekor Gerd Mueller.

Baca juga: Hasil Bayern Vs Hertha Berlin - Lewandowski Hat-trick, Die Roten Pesta Gol!

Lewandowski kini telah mencetak setidaknya satu gol dalam 16 pertandingan resmi terakhirnya untuk Muenchen.

Striker asal Polandia itu melampaui catatan Gerd Mueller yang mencetak gol dalam 15 pertandingan resmi berturut-turut pada 1969-1970.

Selain itu, Lewandowski telah membobol gawang lawan dalam 13 laga Bundesliga terakhir secara beruntun yang menjadi catatan terbaik bagi sang striker.

Adapun hat-trick yang dilesakkan sang striker membuatnya menjadi top skor Bundesliga sementara dengan torehan lima gol.

Baca juga: Soal Kabar Transfer Lewandowski ke Man City, Ini Tanggapan Guardiola

Tak hanya Lewandowski, Thomas Mueller yang mencetak gol ke gawang Hertha Berlin juga membuat catatan istimewa.

Mueller kini tercatat selalu mencetak gol dalam 13 musim secara beruntun di Bundesliga.

Secara keseluruhan, sang pemain kini telah mencetak 130 gol di divisi teratas Jerman itu.

Sementara itu, kemenangan atas Hertha Berlin membuat Bayern naik di posisi kedua dalam klasemen Bundesliga sementara.

Pasukan Julian Nagelsmann itu menorehkan tujuh poin berkat dua kemenangan dan sekali hasil imbang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Final Championship Series Liga 1, 'Cocoklogi' Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Final Championship Series Liga 1, "Cocoklogi" Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Badminton
Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Internasional
Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Liga Inggris
Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Internasional
Maarten Paes 'Tak Terkalahkan', 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Paes "Tak Terkalahkan", 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Badminton
Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Liga Lain
Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Liga Lain
Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Liga Lain
FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

Internasional
5 Fakta Atalanta Vs Leverkusen: Sejarah La Dea, Rusaknya Rekor Xabi Alonso

5 Fakta Atalanta Vs Leverkusen: Sejarah La Dea, Rusaknya Rekor Xabi Alonso

Liga Lain
Hattrick di Final Liga Europa, Ademola Lookman Cetak Sejarah

Hattrick di Final Liga Europa, Ademola Lookman Cetak Sejarah

Liga Lain
Hasil Atalanta Vs Bayer Leverkusen 3-0, La Dea Juara Liga Europa!

Hasil Atalanta Vs Bayer Leverkusen 3-0, La Dea Juara Liga Europa!

Liga Lain
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com