Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Live Match (Link Live Streaming) Hongaria Vs Perancis, Malam Nanti

Kompas.com - 19/06/2021, 13:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Perancis yang membawa status juara dunia bakal bersua Hongaria pada matchday kedua fase grup Piala Eropa atau Euro 2020.

Laga Hongaria vs Perancis itu dijadwalkan berlangsung di Puskas Arena, Budapest, pada Sabtu (19/6/2021) pukul 20.00 WIB.

Sebelum ini, Hongaria dan Perancis yang tergabung di Grup F telah melakoni laga pertama pada pergelaran Euro 2020.

Hasilnya, Hongaria menelan kekalahan 0-3 saat bersua juara bertahan Portugal di Puskas Arena, Selasa (15/6/2021).

Baca juga: Tonton Kembali Aksi 2 Gol Cristiano Ronaldo Kontra Hongaria di Mola Melalui Kompas.com

Pada laga tersebut, Hongaria sempat menahan imbang Portugal hingga menit ke-83.

Namun, setelah itu, mereka tak kuasa lagi menahan gempuran Cristiano Ronaldo dkk.

Portugal pun sukses mencetak tiga gol dalam kurun sembilan menit, dengan rincian satu gol dari Raphael Guerreiro dan dua gol dari Cristiano Ronaldo.

Berbeda dari Hongaria, Perancis sukses memetik kemenangan kala melakoni laga pertama kontra Jerman di Allianz Arena, Muenchen, Rabu (16/8/2021).

Baca juga: Hasil Euro 2020 - Perancis Menang, Deschamps Senang

Perancis menang 1-0 berkat gol bunuh diri bek Jerman, Mats Hummels, pada menit ke-20.

Kemenangan 1-0 atas Jerman sudah cukup untuk membawa Perancis ke dua posisi teratas klasemen Grup F Euro 2020.

Perancis hanya kalah selisih gol dari Portugal yang kini berada di puncak klasemen Grup F berkat kemenangan 3-0 atas Hongaria.

Adapun Hongaria otomatis berada di dasar klasemen karena kebobolan lebih banyak daripada Jerman yang kini menduduki peringkat ketiga.

Baca juga: Klasemen Grup F Euro 2020, Portugal Kokoh di Puncak

Dalam menyikapi persaingan di Grup F, Didier Deschamps selaku pelatih timnas Perancis mengatakan bahwa anak asuhnya akan berusaha memetik kemenangan atas Hongaria.

Sebab, kemenangan atas Hongaria akan memastikan langkah Perancis ke 16 besar Euro 2020.

"Jika kami menang lagi, kami akan lolos setelah dua pertandingan. Itulah tujuan pertama kami," kata Didier Deschamps, dikutip dari laman resmi UEFA.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com