Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man City Tembus Final Liga Champions, "Ramalan" Aguero Sebentar Lagi Jadi Nyata

Kompas.com - 05/05/2021, 13:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber ESPN

KOMPAS.com - Manchester City masuk ke final Liga Champions 2020-2021. "Prediksi" Sergio Aguero beberapa tahun lalu sebentar lagi menjadi nyata.

Sergio Aguero pernah mengucap janji setia bersama Manchester City pada 2014. Dia tidak akan pergi sebelum Man City jaura Liga Champions.

"Saya akan bertahan di Man City sampai kami menjuarai Liga Champions," ucap Aguero pada 2014, sebagaimana dikutip dari ESPN.

Kini, sudah tujuh tahun berlalu. Aguero pun mengumumkan bahwa 2020-2021 adalah musim terakhirnya di Man City.

Baca juga: Rating Pemain Man City Vs PSG - Riyad Mahrez Nyaris Sempurna, Neymar?

Selain kontraknya habis, dia juga mulai kehilangan tempat di Man City karena faktor cedera dan mulai moncernya para pemain muda The Citizens.

Namun, saat mengumumkan untuk angkat kaki dari Man City akhir musim ini, Aguero belum juga merasakan juara Liga Champions.

Ya, dalam beberapa musim terakhir, Man City memang tak bisa bersaing di kompetisi antarklub tertinggi di Benua Biru itu.

Prestasi paling bagus Man City di Liga Champions adalah menembus semifinal pada musim 2015-2016 saat masih diarsiteki Manuel Pellegrini.

Baca juga: Man City Vs PSG - Absensi Mbappe Bukan Alasan Les Parisiens Kalah

Akan tetapi, menjelang pekan-pekan terakhirnya di Man City, Aguero ternyata punya peluang mengangkat trofi Si Kuping Besar.

Hal itu karena Man City berhasil menembus final Liga Champions (2020-2021) untuk pertama kalinya sepannjang sejarah klub.

Man City melaju ke final Liga Champions setelah menang agregat 4-1 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam dua pertemuan di semifinal.

Pada leg pertama di kandang PSG, Stadion Parc des Princes, armada Pep Guardiola menang dengan skor tipis 2-1.

Baca juga: Profil Ruben Dias, Bek Tangguh yang Bantu Man City ke Final Liga Champions

Kemenangan kembali diraih Man City atas PSG pada leg kedua di Stadion Etihad, Rabu (5/5/2021) dini hari WIB.

Manchester Biru unggul dua gol tanpa balas atas pasukan Mauricio Pochettino berkat brace Riyad Mahrez.

Di final, Man City akan menghadapi pemenang duel antara Chelsea dan Real Madrid yang baru akan bertanding pada dini hari nanti.

Jika Man City juara Liga Champions musim ini, "ramalan" Aguero tujuh tahun lalu bakal menjadi nyata. Aguero juga bisa meninggalkan Man City dengan "tenang".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com