Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Blunder Klub David Beckham Saat Rekrut Blaise Matuidi

Kompas.com - 17/04/2021, 11:40 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber MLS Soccer

KOMPAS.com - Klub David Beckham, Inter Miami, dinyatakan melanggar aturan anggaran liga oleh Major League Soccer (MLS) yang melibatkan Blaise Matuidi pada 2020.

Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh MLS melalui laman resminya pada Jumat (16/4/2021) waktu setempat.

Inter Miami ditemukan melebihi batas maksimal jumlah pemain dengan gaji tinggi di klub yang tak terhitung ke dalam salary cap atau batasan gaji tim.

Para pemain ini disebut Designated Player dan peraturannya kerap disebut sebagai The Beckham Rule karena diimplimentasikan untuk menunjang kehadiran David Beckham ke Liga Amerika Serikat pada 2007.

Alhasil, terlihat ironis bahwa tim milik David Beckham melanggar peraturan yang dibuat oleh MLS demi mengakomodasi dirinya sendiri.

Berdasarkan aturan MLS, setiap klub diperbolehkan mempunyai tiga pemain Designated Player.

Selain itu, tim-tim MLS juga mempunyai pemain TAM (Targeted Allocation Money) yang juga pengecualian dari salary cap tapi dengan bayaran lebih rendah dari Designated Player.

Klub-klub MLS diperbolehkan maksimal membayar gaji tinggi pemain senilai 612.500 dollar AS atau sekitar Rp 9 miliar.

Para pemain Designated Player diperbolehkan menerima bayaran lebih dari itu.

Baca juga: David Beckham Tertarik Boyong Sergio Ramos ke Inter Miami

Penyelidikan MLS menemukan Blaise Matuidi menerima bayaran yang masuk kategori Designated Player (DP).

Namun, gelandang asal Perancis itu tidak diumumkan sebagai DP ketika ia datang jelang MLS 2020.

Gaya rambut David Beckham.DMarge Gaya rambut David Beckham.

Inter Miami hanya mengumumkan pemain muda Matias Pellegrini, gelandang asal Meksiko Rodolfo Pizarro, dan Gonzalo Higuain yang direkrut dari Juventus sebagai tiga pemain DP.

"Bayaran Matuidi berada di atas batas untuk seorang pemain TAM dan dia seharusnya diklasifikasikan sebagai Designated Player," tulis pernyataan MLS.

"Akibatnya, Inter Miami melanggar batas pemain yang ditentukan karena tim memiliki tiga DP selain Matuidi selama tahun 2020."

Baca juga: Ambisi David Beckham Wujudkan Duet Messi dan Ronaldo di Inter Miami

Agar sesuai dengan aturan pada musim 2021, Inter Miami telah membeli kontrak Pellegrini.

Pemain Argentina itu kini diambil oleh Fort Lauderdale CF di USL League One alias MLS untuk tim cadangan.

Terkait kasus Matuidi, MLS tengah melakukan penyelidikan lebih lanjut. Sanksi pun akan diberikan MLS kepada Inter Miami dalam waktu dekat ini.

Miami finis di urutan ke-10 dari 14 tim di Wilayah Timur pada musim perdananya di MLS 2020. Lalu, mereka dikalahkan Nashville 3-0 pada babak pertama playoff.

Tim yang kini dibesut Phil Neville itu membuka musim keduanya pada hari Minggu melawan LA Galaxy yang berkunjung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com