Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Menpora, Bali United Waspadai Torres Milik Persiraja Banda Aceh

Kompas.com - 29/03/2021, 08:40 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

SLEMAN, KOMPAS.com - Penampilan apik Assanur "Torres" Rijal bersama Persiraja Banda Aceh di pertandingan pertama Grup D ikut menyita perhatian pelatih Bali United, Stefano Cugurra.

Dia mengungkapkan punya rencana khusus untuk Assanur Rijal dan kawan-kawan di laga kedua.

Seperti diketahui, Assanur Torres Rijal sukses mencuri perhatian setelah berhasil menjadi bintang kemenangan 3-1 Persiraja Banda Aceh atas Persita Tangerang.

Penyerang berusia 25 tahun tersebut menjadi yang pertama mencetak hattrick selama gelaran Piala Menpora. Uniknya lagi, dia berhasil membukukan gol dari dua heading dan satu tembakan.

Kualitas putra daerah Aceh tersebut mendapatkan pengakuan langsung dari mantan pelatih Persija Jakarta yang sekarang membesut Bali United, Stefano Cugurra.

Baca juga: Ujaran Kebencian pada Laga Persib Vs Bali United Terbukti Hoax, Netizen Diminta Tak Gaduh

"Ya Persiraja punya pemain yang bagus dan berkualitas. Mereka juga punya satu pemain yang baru saja mencatat hattrick kemarin," kata pelatih yang biasa disapa Teco itu.

Moncernya penampilan Assanur Rijal sekaligus menjadi tanda bahwa Persiraja Banda Aceh punya kemampuan serang yang tidak sepele, khususnya serangan balik.

Racikan pelatih Hendri Susilo terbukti mematikan saat melawan Persita Persita Tangerang sebelumnya.

Tak mau kecolongan, Stefano Cugurra pun mewanti-wanti untuk mengantisipasi serangan balik. Satu kesalahan saja bisa berakibat hilangnya peluang mereka untuk lolos.

Baca juga: Jadwal Piala Menpora Hari Ini, Persita Vs Persib Bandung

"Kami harus konsentrasi, di belakang kami juga harus punya organisasi untuk bertahan supaya tidak kebobolan lawan Persiraja besok," ujar pelatih yang berhasil dua kali juara Liga 1 itu.

Di sisi lain, untuk menjaga asa lolos ke babak selanjutnya, Bali United minimal harus bisa mencuri poin di pertandingan yang dihelat di Stadion Maguwoharjo Sleman, Senin (29/03/2021) sore.

Namun, kemenangan menjadi wajib supaya langkah mereka semakin ringan di pertandingan terakhir.

Menanggapi kemungkinan untuk lolos, Stefano Cugurra tidak mau terlalu sesumbar.

Dia hanya berharap pemain bisa memberikan yang terbaik pada pertandingan nanti.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Piala Menpora 2021, Persebaya Kuasai Grup C

"Mudah-mudahan kami bisa menang di pertandingan besok," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com