Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata-kata Pertama Lionel Messi Usai Pecahkan Rekor Gol Pele

Kompas.com - 23/12/2020, 11:05 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Megabintang Barcelona, Lionel Messi, berhasil memecahkan rekor gol milik legenda sepak bola asal Brasil, Pele.

Lionel Messi memecahkan rekor Pele setelah membukukan satu gol pada laga Liga Spanyol kontra Real Valladolid di Stadion Nuevo Jose Zorilla, Rabu (23/12/2020) dini hari WIB.

Dalam laga lanjutan pekan ke-l5 LaLiga, kasta tertinggi Liga Spanyol itu, Lionel Messi mencetak gol pada menit ke-65 sekaligus membawa Barcelona menang 3-0.

Selain membantu Barcelona, Messi mengukir pencapaian individu.

Pesepak bola berjuluk La Pulga itu resmi menjadi pemain paling subur ketika membela satu klub.

Baca juga: Valladolid Vs Barcelona, Komentar Koeman soal Penampilan Messi

Messi telah membukukan 644 gol selama bermain untuk Barcelona.

Dia unggul satu gol atas Pele yang memiliki koleksi 643 gol saat berseragam klub terkemuka di Brasil, Santos.

Pele mengumpulkan total gol tersebut dalam kurun 18 tahun, terhitung sejak 1956 sampai 1974.

Sementara itu, Lionel Messi mengoleksi 644 gol dalam kurun 16 tahun, terhitung sejak dirinya melakoni debut bersama skuad utama Barcelona pada 2004.

Baca juga: Lionel Messi Resmi Jadi Pemain Paling Subur di Satu Klub, Lewati Pele

Setelah memecahkan rekor Pele, Messi mencurahkan isi hati dan pikiran lewat akun Instagram pribadinya.

Dia mengaku tidak pernah berpikir bisa memecahkan rekor, terlebih milik sang legenda abadi, Pele.

"Ketika saya mulai bermain sepak bola, saya tidak pernah berpikir akan memecahkan rekor, bahkan seperti hari ini, ketika saya melewati Pele," tulis Messi seusai laga kontra Valladolid, Rabu (23/12/2020) pagi WIB, dikutip dari Mundo Deportivo.

Lebih lanjut, Messi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukungnya sejauh ini.

"Saya hanya bisa berterima kasih kepada semua orang yang telah membantu saya selama bertahun-tahun, rekan satu tim, keluarga, teman-teman, dan semua orang yang mendukung saya setiap hari," demikian kata-kata pertama Messi usai memecahkan rekor Pele.

Baca juga: Sudah Raih Tujuh Trofi El Pichichi, Messi Gentar Sendiri

Mundo Deportivo melaporkan bahwa Messi langsung berangkat ke Argentina dengan menggunakan jet pribadi setelah tampil pada laga kontra Valladolid.

Messi menuju Argentina untuk berlibur sebelum kembali beraksi di pentas Liga Spanyol.

Terdekat, Barcelona dijadwalkan bersua Eibar pada Selasa (29/12/2020) waktu setempat.

Namun, Messi dilaporkan bakal kembali pada Minggu (27/12/2020) untuk lebih dulu mengikuti sesi latihan Barcelona.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com