Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harapan Saddil Ramdani Setelah Bhayangkara FC Berganti Nama dan Markas

Kompas.com - 30/11/2020, 10:00 WIB
Suci Rahayu,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bhayangkara FC resmi hijrah dari Stadion PTIK Jakarta menuju markas baru Stadion Manahan Solo.

Tidak hanya berubah markas, tim berjuluk The Guardian tersebut juga berganti nama menjadi Bhayangkara Solo FC.

Perubahan ini pun diresmikan secara langsung melalui acara launching di Stadion Manahan Jumat (27/11/2020) lalu yang dihadiri langsung sejumlah petinggi PT LIB dan PSSI.

Peluncuran di antaranya dihadiri oleh Wakil Ketua Umum PSSI Iwan Budianto, Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita, dan Direktur Operasional PT LIB Sudjanto.

Baca juga: Bhayangkara Solo FC Jajal Stadion Manahan dengan Laga Ekshibisi

Transformasi tim bentukan Polri tersebut pun mendapatkan sambutan baik dari pemain-pemainnya. Salah satunya winger muda, Saddil Ramdani.

Dia berharap transformasi ini bisa menjadi awal yang baik bagi Bhayangkara Solo FC untuk memulai lembaran baru.

“Harapan saya Bhayangkara semakin jaya, semakin bisa dibanggakan oleh masyarakat Indonesia, lalu juga semakin disegani oleh klub-klub di luar sana,” kata mantan pemain timnas Indonesia itu epada Kompas.com.

Saddil Ramdani pun merasa kepindahan Bhayangkara Solo FC ke Kota Surakarta bakal memberikan dampak pada pemain.

Pasalnya, selama ini Kota Surakarta atau Solo punya kultur sepak bola yang cukup besar.

Besar harapan masyarakat Solo sudi memberikan dukungan kepada pemain-pemain Bhayangkara Solo FC yang nantinya berjuang mengharumkan nama Kota Budaya.

Baca juga: Pindah ke Stadion Manahan, Bhayangkara Solo FC Ingin Majukan Persepakbolaan Setempat

“Kepindahan menjadi Bhayangkara Solo FC tersebut semoga juga semakin membuat pemain bersemangat. Karena dengan kepindahan ini Bhayangkara bisa menghibur masyarakat Solo. Dan juga masyarakat Solo ini bisa mendukung Bhayangkara Solo FC ini dengan sepenuhnya,” ucap Saddil.

“Pokoknya doa Saddil Bhayangkara FC semakin solid, semakin berjaya di Kota Surakarta Solo."

“Semoga bisa lebih baik ke depannya, khususnya untuk Liga Indonesia supaya seperti liga-liga di luar sana,” ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com