Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gagal Menangi 3 Laga Kandang, Man United Ulangi Catatan 48 Tahun Lalu

Kompas.com - 25/10/2020, 16:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manchester United gagal mengemas kemenangan saat menjamu Chelsea pada pekan keenam Liga Inggris 2020-2021.

Duel Man United vs Chelsea yang digelar di Stadion Old Trafford, Sabtu (24/10/2020) malam WIB, berakhir imbang tanpa gol.

Hasil tersebut makin memperlihatkan Manchester United yang tertatih di Stadion Old Trafford pada awal musim. 

Ini bukan pertama kalinya Man United gagal meraih kemenangan kandang pada Liga Inggris 2020-2021.

Baca juga: Man United Vs Chelsea, De Gea Sentil Lini Depan Setan Merah

Tim arahan Ole Gunnar Solskjaer itu sudah lebih dulu menelan dua kekalahan di Old Trafford dari Crystal Palace dan Tottenham Hotspur.

Setan Merah, julukan Man United, kalah 1-3 dari Crystal Palace pada lada perdana mereka di Liga Inggris 2020-2021. 

Pada laga kandang berikutnya, Marcus Rashford dkk tak dipermalukan tim lawan dengan skor 1-6.

Dengan laga kontra Chelsea yang berakhir imbang, itu artinya Man United gagal merengkuh kemenangan pada tiga laga kandang pertama di musim ini.

Catatan tersebut membuat Man United mengulangi tren negatif di Old Trafford pada awal 1972-1973.

Melansir dataTransfermarkt, Man United saat itu tidak mampu meraih kemenangan ketika menjamu Ipswich Town (1-2), Leicester City (1-1), dan Arsenal (0-0).

Sementara itu, kiper Man United David de Gea sedikit menyesalkan hasil imbang melawan Chelsea.

Menurutnya, Man United pantas mengakhiri pertandingan dengan situasi yang lebih baik mengingat mereka memiliki beberapa peluang emas.

Namun, penyelamatan-penyelamatan kiper Chelsea Edouard Mendy menggagalkan semua kans Man United.

Baca juga: Evra, Lampard, dan Azpi Bahas Kontroversi di Laga MU Vs Chelsea, Hasilnya Satu Suara

"Saya pikir kami memiliki dua atau tiga peluang emas, terutama lewat Marcus Rashford. Akan tetapi, kiper Chelsea bisa melakukan penyelamatan," kata David de Gea dilansir dari laman resmi Manchester United.

"Tidak masalah, seperti yang saya katakan sebelumnya, kami pantas mendapatkan lebih. Itu adalah laga sulit dan sekarang kami harus mempersiapkan pertandingan berikutnya."

"Peluang Rashford pada masa injury time merupakan waktu terbaik untuk mencetak gol. Saya melihat dari belakang bagaimana kiper Chelsea menggagalkan itu. Kami sudah mencoba mencetak gol hingga detik terakhir pertandingan," tandas David de Gea.

Adapun, Manchester United tertahan di peringkat 15 klasemen sementara Liga Inggris 2020-2021 dengan koleksi tujuh poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Liga Champions
Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Badminton
Jakarta Running Festival 2024 Diharapkan Jadi Simbol Persatuan

Jakarta Running Festival 2024 Diharapkan Jadi Simbol Persatuan

Liga Indonesia
Hati-hati Timnas U23 Indonesia, Irak 'Mesra' dengan Penalti

Hati-hati Timnas U23 Indonesia, Irak "Mesra" dengan Penalti

Liga Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Jalani Proses Naturalisasi

Calvin Verdonk dan Jens Raven Jalani Proses Naturalisasi

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Indonesia Kian Tertinggal 1-2 dari Jepang

Hasil Uber Cup 2024: Indonesia Kian Tertinggal 1-2 dari Jepang

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com