Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Everton Vs Liverpool, Menanti Mohamed Salah Torehkan Rekor

Kompas.com - 17/10/2020, 10:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Liverpool

KOMPAS.com - Winger asal Mesir, Mohamed Salah, membutuhkan satu gol lagi untuk mencetak sejarah bersama Liverpool.

Salah berpeluang membukukan satu gol bersejarah itu dalam laga bertajuk derbi Merseyside kontra Everton, Sabtu (17/10/2020) malam WIB.

Adapun duel Everton vs Liverpool yang bakal berlangsung di Stadion Goodison Park itu termasuk dalam rangkaian pekan kelima Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2020-2021.

Sebelum ini, Salah sudah mengoleksi 99 gol di semua kompetisi bersama The Reds, julukan Liverpool.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan ini, Dibuka Laga Derbi Merseyside

Sepasang gol terakhir ia bukukan ke gawang Aston Villa pada rangkaian pekan keempat Premier League, Senin (5/10/2020).

Kala itu, sumbangan dua gol Salah tak mampu menyelamatkan Liverpool dari kekalahan.

Liverpool selaku juara bertahan Liga Inggris secara mengejutkan takluk 2-7 dari Aston Villa, yang musim lalu finis di peringkat ke-17.

Hasil laga kontra Aston Villa sekaligus menjadi kekalahan pertama Liverpool musim ini. Sebelumnya, mereka berhasil menyapu bersih tiga laga awal Liga Inggris 2020-2021.

Baca juga: Everton Vs Liverpool, Skor 2-7 Masih Ada di Benak Juergen Klopp

Kekalahan tersebut juga membuat Liverpool gagal memuncaki klasemen sementara Liga Inggris.

Saat ini, The Reds berada di peringkat kelima klasemen dengan koleksi sembilan poin.

Mereka hanya terpaut tiga angka dari sang pemuncak klasemen, Everton, yang sudah mengumpulkan 12 poin.

Dengan demikian, Liverpool berpeluang menyamai raihan Everton pada derbi Merseyside nanti.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris - Klub Merseyside di Papan Atas, Duo Manchester Terpuruk

Mohamed Salah dkk bakal berjuang demi mencuri tiga poin dari Stadion Goodison Park, markas Everton.

Di samping itu, Salah memiliki misi pribadi.

Winger berusia 28 tahun tersebut akan mengukir gol ke-100 jika bisa membobol gawang Everton, mengingat saat ini dia sudah mengemas 99 gol.

Apabila misi itu terwujud, Salah bakal menjadi pemain Liverpool ke-17 yang bisa mencapai 100 gol.

Salah berpeluang mencapai prestasi tersebut pada laga ke-159 bersama Liverpool.

Melansir dari laman resmi klub, hanya Roger Hunt (144 pertandingan) dan Jack Parkinson (153) yang mencapai gol ke-100 dengan jumlah laga lebih sedikit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com