Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pintu Jorginho Reuni dengan Sarri di Juventus Sangat Terbuka

Kompas.com - 03/06/2020, 20:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Peluang bintang Chelsea, Jorginho, untuk reuni dengan Maurizio Sarri di Juventus sangat terbuka.

Hal itu diungkapkan agen Jorginho, Joao Santos.

Dalam beberapa pekan terakhir, Juventus dikabarkan sudah mengajukan tawaran ke Chelsea untuk mendapatkan Jorginho.

Rumor yang beredar adalah Juventus bersedia memberi Chelsea Federico Bernardeschi dan sejumlah uang demi Jorginho.

Jorginho disebut akan dijadikan Juventus pengganti Miralem Pjanic yang dikabarkan diincar Paris Saint-Germain (PSG) dan Barcelona.

Menanggapi rumor itu, Joao Santos menyebut Juventus sampai saat ini belum mengajukan tawaran apa pun ke Chelsea.

Baca juga: Juventus Berani Tukar Tambah untuk Dapatkan Jorginho dari Chelsea

Namun, Joao Santos menilai peluang Jorginho pindah ke Juventus sangat terbuka karena sosok Maurizio Sarri.

"Saya hanya mendengar rumor itu dari media. Pihak Juventus belum menghubungi saya sampai saat ini," ujar Joao Santos dikutip dari situs Goal, Rabu (3/6/2020).

"Sarri sangat menghormati Jorginho sebagai pemain maupun personal karena mereka sudah pernah bekerja sama. Hubungan mereka sangat baik," tutur Joao Santos.

"Jika ketertarikan Juventus benar, mereka harus berbicara dengan Chelsea dan Marina Granovskaia (Direktur Olahraga Chelsea). Setelah itu kita baru bisa berdiskusi. Saya tidak masalah dengan itu," kata Joao Santos.

Meski membuka peluang transfer itu, Joao Santos menilai reuni Jorginho dan Sarri kemungkinan tidak akan terjadi dalam waktu dekat.

Joao Santos menilai bursa transfer saat ini sudah berubah karena pandemi virus corona.

Selain itu, Joao Santos menyebut Jorginho juga belum berniat meninggalkan Chelsea saat ini.

"Pandemi virus corona membuat Juventus dan banyak tim elite Eropa lain pasti berpikir dua kali untuk mengeluarkan banyak uang demi satu pemain," ujar Joao Santos.

"Jorginho masih memiliki kontrak di Chelsea sampai 2023. Dia sekarang adalah kapten kedua dan pemain penting Chelsea," tutur Joao Santos.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com