Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tira-Persikabo Vs Persita, Maitimo Cetak Gol, La Viola Tetap Kalah

Kompas.com - 15/03/2020, 20:53 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Raphael Matimo mencetak satu gol pada laga Tira-Persikabo vs Persita Tangerang di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (15/3/2020).

Namun, gol debut Maitimo untuk Persita pada menit ke-82 tetap tidak bisa menyelamatkan tim dari kekalahan 1-3 pada laga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 itu.

Tiga gol kemenangan Tira-Persikabo dicetak oleh Alex dos Santos Goncalves pada menit ketujuh, Ciro Henrique Alves (55'), dan Silvio Escobar (83').

Tira-Persikabo yang meraih kemenangan perdana di Liga 1 2020 untuk sementara naik ke peringkat 10 klasemen dengan koleksi empat poin.

Di sisi lain, hasil ini membuat Persita gagal meraih kemenangan pada tiga laga beruntun dan harus tertahan di urutan 14 dengan raihan empat poin.

Baca juga: Menpora dan PSSI Tunda Penyelenggaraan Liga 1 dan Liga 2 Selama 2 Pekan

Jalannya pertandingan:

Pada babak pertama, Tira-Persikabo langsung unggul cepat pada menit ketujuh berkat gol Alex dos Santos Goncalves.

Menerima umpan terobosan Hendra Adi Bayauw, Alex Goncalves dihadapkan dengan situasi satu lawan satu dengan kiper Annas Fitrianto.

Dalam situasi itu, Alex Goncalves dengan cerdik menendang bola ke bawah badan Annas yang menjatuhkan diri untuk menutup ruang tembak.

Alex Goncalves kemudian langsung melepakan tembakan mendatar ke gawang yang sudah ditinggal Annas.

Gol Alex Gonvcalves itu menjadi pembeda babak pertama.

Pada babak kedua, Persita mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu. Terus menyerang, Persita dikejutkan oleh gol kedua Ciro Henrique Alves pada menit ke-55.

Dua menit berselang, pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro, melakukan perubahan di lini tengah.

Widodo Cahyono Putro menarik keluar Ade Jantra Lukmana untuk memberi kesempatan debut kepada Raphael Maitimo.

Hingga menit ke-75, dominasi Persita yang belum berbuah gol membuat kapten tim, Hamka Hamzah, melakukan kebiasaannya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com