Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tottenham Vs Chelsea, Lampard Dihantui Rekor Buruk Lawan Tim 'Big Six'

Kompas.com - 21/12/2019, 19:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Laga Tottenham Hotspur vs Chelsea akan meramaikan pekan ke-18 Liga Inggris, Minggu (22/12/2019).

Laga ini diprediksi akan sulit untuk pelatih Chelsea, Frank Lampard, yang punya tren buruk ketika bertemu tim berpredikat 'Big Six'.

Untuk diketahui, tim yang masuk dalam jajaran 'big six' Liga Inggris adalah Manchester City, Manchester United, Liverpool, Tottenham Hotspur, Chelsea dan Arsenal.

Sejak menjadi pelatih Chelsea musim ini, Lampard total sudah lima kali bertemu tim big six di semua kompetisi.

Hasilnya, Lampard dan Chelsea selalu kalah. Pertama, debut Lampard bersama Chelsea dirusak oleh Man United pada laga pembuka Liga Inggris musim ini.

Baca juga: Tottenham Vs Chelsea, Ketika Logika Mengalahkan Cinta

Chelsea tidak berdaya dan harus kalah empat gol tanpa balas saat bertandang ke markas Man United, Stadion Old Trafford, 11 Agustus 2019 lalu.

Tiga hari berselang, Lampard dan Chelsea gagal meraih gelar Piala Super Eropa setelah kalah 6-7 dari Liverpool di babak adu penalti.

Liverpool kembali mengalahkan Chelsea pada peka ke-6 Liga Inggris akhir September lalu. Meski bermain di kandang sendiri, Stadion Stamford Bridge, Chelsea kalah tipis 1-2.

Selang satu bulan kemudian, giliran Man United yang meraih kemenangan keduanya atas Chelsea musim ini.

Kali ini Man United menyingkirkan Chelsea dari Carabao Cup atau Piala Liga Inggris berkat kemenangan 2-1.

Man City menjadi tim big six terakhir yang memberi kekalahan Chelsea asuhan Lampard.

Pada pekan ke-13 Liga Inggris, Man City sukses mengalahkan Chelsea 2-1 di Stadion Etihad, akhir November lalu.

Laga Tottenham vs Chelsea kali ini menjadi semakin menarik karena Lampard akan melawan mantan pelatihnya, Jose Mourinho.

Baca juga: Tottenham Vs Chelsea, Lampard Ingin Unjuk Gigi Depan Mourinho

Menilik catatan pertemuan, Lampard sebenarnya sudah pernah bertemu Mourinho sebelumnya.

Hal itu terjadi di musim lalu ketika Lampard masih melatih Derby County sementara Mourinho belum dipecat Man United.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com