Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BWF World Tour Finals 2019, Jonatan Christie Kalahkan Anders Antonsen

Kompas.com - 11/12/2019, 21:48 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, sukses meraih kemenangan pada laga pertama Grup A BWF World Tour Finals 2019, Rabu (11/12/2019).

Bermain di Tianhe Gymnasium, Jonatan Christie menang straight game atas wakil Denmark, Anders Antonsen, 23-21 dan 21-16.

Kemenangan ini memperlebar rekor pertemuan Jonatan Christie atas Antonsen menjadi 4-2.

Selanjutnya, Jojo akan menghadapi wakil Taiwan, Wang Tzu Wei, Kamis (12/12/2019).

Baca juga: BWF World Tour Finals 2019, Drama Rubber Game, Anthony Ginting Kalah

Jalannya pertandingan:

Di gim pertama, Anders Antonsen sudah dua kali berganti raket hingga tertinggal 5-6. Belum ada reli panjang yang terjadi pada awal gim pertama ini.

Reli terpanjang sebelum interval adalah sebanyak 41 pukulan yang dimenangkan Jojo untuk unggul 9-5.

Meski Antonsen sempat mencetak empat poin beruntun, Jojo tetap unggul 11-9 saat interval.

Jojo terlihat kehilangan sentuhannya setelah jeda. Antonsen memanfaatkan hal tersebut dan berhasil berbalik unggul 12-11.

Setelah selalu tertinggal, Jojo baru bisa menyamakan kedudukan pada skor 18-18.

Pada poin krusial ini, Jojo gagal memanfaatkan momen game point karena melakukan dua kesalahan.

Gim pertama pada akhirnya dimenangkan Jojo dengan skor 23-21 dalam waktu 30 menit.

Baca juga: BWF World Tour Finals 2019, Marcus/Kevin Petik Kemenangan Perdana

Pada gim kedua, Jojo memulai pertandingan dengan baik dan mampu mencetak enam angka beruntun hingga unggul 9-2.

Jojo kembali unggul saat interval dengan skor 11-2.

Pertahanan Jojo selama gim kedua ini sangat solid. Jojo beberapa kali menghasilkan poin dari hasil pengembalian bola saat bertahan.

Setelah jeda, Jojo langsung mencetak tiga angka beruntun hingga keunggulan 14-3.

Jojo sempat kehilangan fokus saat membiarkan Antonsen mencetak lima angka beruntun meski masih tertinggal 10-17.

Walau sempat melakukan banyak kesalahan, Jojo sukses mengakhiri gim kedua dengan skor 21-16.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com