Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Julian Nagelsmann Beri Kode ke Barcelona

Kompas.com - 10/12/2019, 09:40 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih klub asal Bundesliga, RB Leipzig, Julian Nagelsmann, yang baru-baru ini diundang di acara media Jerman mengatakan bahwa dia tertarik melatih Barcelona.

Hal tersebut diungkapkan Julian Nagelsmann pada Minggu (8/12/2019) waktu setempat di Aktuelles Sport Studio, Jerman.

Barcelona memang sedang dirumorkan sedang mendekati beberapa pelatih untuk mengambil alih posisi Ernesto Valverde pada musim depan.

Julian Nagelsmann mengakui bahwa dirinya punya impian untuk menangani Barcelona suatu hari nanti.

Namun, saat ini, dia masih fokus untuk memimpin RB Leipzig melakoni laga terakhir di babak penyisihan Grup G Liga Champions kontra Lyon pada Rabu (11/12/2019).

Baca juga: Bertalenta, 5 Bintang Kroasia yang Sukses Berkarier di Bundesliga

Seperti diketahui, pria 32 tahun itu sempat menjadi pelatih termuda sepanjang sejarah Bundesliga saat dia menanganai Hoffenhiem.

Saat ditanya oleh pembawa acara ZDF Sport Jerman, Julian Nagelsman tidak bisa menyembunyikan impiannya menjadi pelatih Barcelona suatu hari nanti.

"Saya sudah mengatakannya berkali-kali. Barcelona adalah kota yang indah, klub yang indah. Tetapi, ini bukan satu-satunya klub yang menarik," kata Nagelsman sambil tersenyum.

Baca juga: 5 Alasan RB Leipzig Bisa Bersaing Memperebutkan Gelar Bundesliga

Selain itu, Nagelsmann juga megungkapkan bahwa dia sebelumnya pernah menolak tawaran melatih Borussia Dortmund.

"Memang benar ada ketertarikan dari Dortmund," kata Nagelsmann mengakui.

"Dalam sepak bola, waktu dan bentuk selalu menjadi kuncinya, dan itu tidak cocok, jadi saya tidak akan bergabung dengan Dortmund. Waktunya tidak tepat dan Dortmund tidak ingin menunggu," tutur dia menjelaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Liga Champions
Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Badminton
Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Liga Indonesia
Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Internasional
Apriyani/Fadia Ingin 'Menabung' di Indonesia Open 2024

Apriyani/Fadia Ingin "Menabung" di Indonesia Open 2024

Badminton
Daftar Skuad Timnas Perancis untuk Olimpiade 2024, Tidak Ada Mbappe

Daftar Skuad Timnas Perancis untuk Olimpiade 2024, Tidak Ada Mbappe

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com