Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagus Kahfi Terbang ke Inggris Usai Bantu Ayahnya Menang Pilkades

Kompas.com - 05/12/2019, 15:21 WIB
Alsadad Rudi,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemain timnas U-19 Indonesia, Amiruddin Bagus Kahfi, dalam waktu dekat akan terbang ke Inggris.

Ia berangkat ke sana untuk mengikuti program Garuda Select tahap II yang kini tengah berlangsung.

Bagus ke Inggris beberapa pekan setelah membantu ayahnya, Yuni Puji Istiono, memenangi pemilihan kepala desa (Pilkades) Pancuranmas, Kecamatan Secang, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Saat masa sebelum pemilihan pada sekitar pertengahan November lalu, Bagus sempat beberapa kali mengunggah aktivitas di Instagram Story-nya saat ikut dalam kegiatan kampanye ayahnya.

Baca juga: Ayah Pemain Kembar Timnas U-19 Bagas dan Bagus Menang Pilkades

Bagus merupakan satu dari lima alumni Garuda Select I yang kembali diikutsertakan dalam program tahap kedua.

Selain Bagus, empat pemain lainnya adalah Brylian Aldama, Fajar Fathurrahman, David Maulana, dan Andre Oktaviansyah yang nantinya akan berlatih bersama Arsa Ahmad dkk.

Program Garuda Select II sudah dimulai sejak Oktober lalu.

Direktur Teknik Garuda Select, Dennis Wise, memang sempat menyatakan kedatangan kelima pemain tersebut dimaksudkan untuk menambah persaingan di dalam tim angkatan kedua.

“Kedatangan pemain-pemain ini menjadi kabar bagus untuk tim karena angkatan kedua bisa melihat langsung bagaimana level yang seharusnya dicapai. Ada beberapa pemain yang bisa beradaptasi dengan baik," ucap Wise, dikutip dari keterangan tertulis Mola TV, Kamis (5/12/2019).

"Namun, ada beberapa yang belum. Semoga kedatangan tambahan pemain ini bisa menambah motivasi,” ujar Wise.

Baca juga: Gara-gara dari Indonesia, Bagus Kahfi Batal Direkrut Arsenal

Fakhri Husaini (kanan) bersama Amiruddin Bagus Kahfi usai pertandingan timnas U-19 Indonesia vs Korea Utara berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Minggu (10/11/2019) malam.Kompas.com/Alsadad Rudi Fakhri Husaini (kanan) bersama Amiruddin Bagus Kahfi usai pertandingan timnas U-19 Indonesia vs Korea Utara berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Minggu (10/11/2019) malam.
Jelang keberangkatan ke Inggris, Bagus sempat membeberkan sejumlah persiapan.

Ia memberikan perhatian khusus untuk cuaca. Saat ini di Inggris telah memasuki musim dingin dan pada akhir tahun suhu bisa mencapai minus 1 derajat celcius.

"Persiapan saya adalah membawa hal yang paling penting yaitu banyak pakaian hangat. Bermain pada musim dingin sangat sulit karena badan mudah kaku kalau kedinginan," ujar Bagus.

Baca juga: Urusan Wajah, Bagus Kahfi Bikin Pusing Pelatih di Inggris

Bagus berharap kehadirannya dapat berguna bagi Garuda Select. Ia yakin bisa cepat beradaptasi karena sebelumnya sudah pernah menjadi bagian dari tim.

"Perbedaannya ada di teman-teman karena berbeda dengan angkatan pertama. Kalau program latihan atau tempat juga masih sama," ucap saudara kembar dari Bagas Kaffa itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Badminton
Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Badminton
Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com