Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Negara yang Lolos ke Putaran Final Euro 2020, Sisa 5 Tim

Kompas.com - 19/11/2019, 05:47 WIB
Mochamad Sadheli ,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dua negara memastikan diri lolos ke babak putaran final Euro 2020 dan bergabung dengan 17 kontestan lainnya.

Keduanya yakni Swiss dan Denmark yang harus berjuang hingga pertandingan terakhir di Grup D Kualifikasi Euro 2020.

Swiss menang telak dari tuan rumah, Gibraltar, dengan skor 6-1.

Laga Gibraltar vs Swiss tersbut berlangsung pada Senin (18/11/2019) atau Selasa dini hari WIB di Stadion Victoria.

Enam gol Swiss dicetak oleh lima pemain berbeda, di antaranya Cedric Itten (10', 84'), Ruben Vargas (50'), Christian Fassnacht (57'), Loris Benito (75') dan Granit Xhaka (86').

Baca juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Euro 2020, Swiss dan Denmark Lolos

Sementara satu gol penghibur dari tuan rumah disarangkan oleh Reece Styche pada menit ke-74.

Dengan kemenangan itu, Swiss berhak melaju ke babak selanjutnya dengan status juara grup.

Swiss berada di puncak Grup D Kualifikasi Euro 2020 dengan mengumpulkan 17 poin dari delapan pertandingan.

Sedangkan tim kedua yang menyusul langkah Swiss adalah hasil pertandingan Irlandia vs Denmark pada waktu yang sama di Stadion Aviva.

Irlandia tidak bisa memanfaatkan keuntungan sebagai tuan rumah setelah laga berakhir imbang 1-1 kontra Denmark.

Baca juga: Spanyol Vs Rumania, Matador Tak Terkalahkan di Kualifikasi Euro 2020

Satu poin yang didapat Denmark membuat langkahnya melaju ke putaran final Euro 2020.

Secara keseluruhan, jumlah peserta Euro 2020 adalah 24 tim. Artinya, masih ada lima slot yang tersisa.

Satu slot akan diperebutkan lewat laga terakhir Grup E antara Wales vs Hungaria.

Hungaria saat ini berada di urutan kedua setelah Kroasia dengan mengumpulkan 12 poin. Sedangkan Wales ada di posisi ketiga dengan raihan 11 poin.

Kemudian, empat slot lainnya bakal ditentukan lewat babak playoff Euro 2020.

Baca juga: Italia Vs Armenia, Rekor, 9 Gol dari 7 Pemain Berbeda

Berikut 19 kontestan di putaran final Euro 2020 hingga Selasa (19/11/2019):

1. Belgia
2. Italia
3. Rusia
4. Polandia
5. Ukraina
6. Spanyol
7. Turki
8. Perancis
9. Inggris
10. Rep. Ceko
11. Finlandia
12. Swedia
13. Kroasia
14. Austria
15. Belanda
16. Jerman
17. Portugal
18. Swiss
19. Denmark

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Badminton
Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com