Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Liga 1 2019, Persija Makin Jauh dari Zona Degradasi

Kompas.com - 15/11/2019, 22:00 WIB
Faishal Raihan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Posisi Macan Kemayoran di klasemen Liga 1 2019 semakin aman dari ancaman degradasi seusai memenangi laga Persija Jakarta vs Persela Lamongan.

Laga lanjutan pekan ke-28 Liga 1 2019 antara Persija vs Persela Lamongan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jumat (15/11/2019) sore WIB, berakhir dengan skor 4-3.

Empat gol Persija dicetak oleh Marko Simic (21', 32'), Heri Susanto (50'), dan Rohit Chand (70').

Baca juga: Hasil Persija Vs Persela, Drama 7 Gol Warnai Kemenangan Persija

Sementara itu, gol dari Laskar Joko Tingkir, julukan Persela, disumbangkan oleh Kei Hirose (2'), Sugeng Efendi (35'), dan Delvin Rumbino (43').

Kemenangan ini memang tidak mengubah posisi Macan Kemayoran, julukan Persija, di tabel klasemen Liga 1 2019.

Tim besutan Edson Tavares itu masih setia berada di peringkat ke-12.

Baca juga: Persib Ingin Jaga Tren dan Intip Peluang Main di Piala AFC

Namun, tambahan tiga poin ini membuat Persija semakin memperlebar jarak dari zona degradasi.

Persija saat ini telah mengantongi 34 poin dari 27 pertandingan.

Mereka unggul delapan poin dari Kalteng Putra yang duduk di peringkat ke-16 atau batas akhir zona degradasi.

Baca juga: PSIS Vs Bali United, Serdadu Tridatu Pulang dengan Tangan Hampa

Sementara itu, dengan kekalahan ini, Persela semakin sulit keluar dari zona merah. Mereka saat ini berada di peringkat ke-17 dengan 25 poin dari 27 laga.

Puncak klasemen Liga 1 masih dikuasai oleh Bali United yang baru saja kalah 0-1 dari PSIS Semarang di Stadion Moch. Soebroto, Magelang.

Serdadu Tridatu telah mengoleksi 57 poin dari 27 pertandingan.

Adapun PSIS saat ini berada di peringkat ke-13 dengan koleksi 31 dari 27 laga.

Hasil pertandingan Liga 1, Jumat (15/11/2019)

Klasemen Liga 1 2019

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Daftar Juara UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Panggung Kalteng Dikenal Dunia

Sports
Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Gagal Juara Liga Inggris, Arsenal Butuh Penyerang Lebih Tajam

Liga Inggris
Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Berpisah dengan Liverpool, Klopp Enggan Cepat Kembali Melatih

Liga Inggris
Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Pebalap Indonesia Qarrar Firhand Raih Podium 3 di Italia Championship

Sports
Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Tangis Virgil van Dijk di Pelukan Juergen Klopp

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com