Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Dikabarkan Tertarik Rekrut Striker FC Metz

Kompas.com - 12/11/2019, 12:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber The Sun

KOMPAS.com - Chelsea dikabarkan ikut bersaing dalam perburuan pemain FC Metz, Habib Diallo.

Pemain berkebangsaan Senegal tersebut tampil luar biasa bersama FC Metz. Dia sudah menghasilkan delapan gol dari 13 pertandingan Ligue 1, kasta tertinggi Liga Perancis.

Baca juga: Liga Perancis, Keylor Navas Sebut PSG Sempat Kesulitan di Babak Kedua

Sementara itu pada musim lalu, Diallo berhasil mencetak 26 gol dari 43 penampilannya ketika FC Metz mendapatkan jatah promosi kembali ke Ligue 1.

Kabarnya, pemain berusia 24 tahun itu juga diincar oleh Tottenham Hotspur dan Leicester City.

Seolah tidak mau ketinggalan, Chelsea asuhan Frank Lampard pun mengirim pemandu bakat untuk menyaksikan penampilan Diallo dalam berbagai kesempatan musim ini.

Menurut Transfermarkt, klausul pelepasan Habib Diallo saat ini 6 juta euro. 

Namun diyakini bahwa ada tawaran sebesar 10 juta poundsterling yang akan menggoda FC Metz untuk menjual pemain tersebut.

Baca juga: Daftar Transfer Liga Perancis, Mauro Icardi Gabung ke PSG

Chelsea mengincar Diallo untuk melengkapi barisan serangan The Blues pada musim ini.

Namun, tampaknya Chelsea sulit merealisasikan keinginannya tersebut mengingat mereka terkena larangan transfer.

Setali tiga uang, Tottenham Hotspurs juga sedang mencari penyerang baru untuk menjadi saingan Harry Kane di lini depan.

Bahkan, Diallo unggul pada musim ini dengan raihan delapan gol, melebihi pencapaian penyerang berkebangsaan Inggris tersebut.

Leicester City pun tidak mau ketinggalan untuk mempertajam lini serang mereka. The Foxes, julukan Leicester, yakin bisa merekrut Diallo.

Baca juga: Jose Mourinho Buka Peluang Melatih Klub Liga Perancis

Apalagi, Leicester memiliki sejarah memetik permata dari Perancis setelah mereka mendaratkan N'Golo Kante dengan harga murah yakni 5,6 juta euro pada 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com