Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Digelar Hari Ini, Berikut Susunan Acara Kongres Luar Biasa PSSI

Kompas.com - 02/11/2019, 04:42 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari ini, Sabtu (2/11/2019), Kongres PSSI digelar. Induk organisasi sepak bola tertinggi nasional ini akan memilih ketua umum baru melalui Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI.

KLB PSSI bakal dihelat di Hotel Shangri-La, Jakarta Pusat. Sebanyak 86 voters (pemilik suara) akan ambil bagian dalam Kongres PSSI kali ini.

Mereka yang terdiri dari perwakilan 34 Asosiasi Provinsi (Asprov), 18 klub Liga 1, 22 klub Liga 2, 10 klub Liga 3, satu asosiasi futsal, dan satu asosiasi sepak bola nasional, akan menentukan masa depan pengelolaan sepak bola di Tanah Air.

Baca juga: Kongres PSSI, Akhiri Lingkaran Setan atau Bakal Sama Saja?

Ke-86 voters itu akan memilih salah satu dari 10 kandidat calon ketua umum PSSI untuk periode 2019-2023.

Selain itu, mereka juga akan memilih wakil ketua umum dari 15 nama yang tersedia.

Adapun untuk anggota Exco terdapat 71 nama yang bertarung.

Menurut jadwal rilis yang diterima Kompas.com, Kongres PSSI akan dimulai pukul 08.00 WIB.

Baca juga: Jelang Kongres PSSI, Berikut Daftar Calon Ketua Umum Periode 2019-2023

Berikut susunan acara KLB PSSI:

Registrasi

08.00-09.00 WIB: - Registrasi Peserta dan Calon

Pembukaan

09.00-09.30 WIB: - Menyanyikan Lagu Indonesia Raya

                            - Menyanyikan Mars PSSI

                            - Pembacaan Doa

                            - Sambutan Ketua KONI

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com