Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Audisi Umum Beasiswa Bulu Tangkis 2019, 28 Peserta Lolos ke Audisi Final

Kompas.com - 29/10/2019, 15:59 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.COM - Audisi Umum Beasiswa Bulu Tangkis 2019 di Solo Raya telah berakhir pada Selasa (29/10/2019). Total, ada 28 peserta yang meraih super tiket ke audisi final. 

Rinciannya, 12 peserta meraih super tiket dan 16 peserta lolos ke audisi final setelah mendapatkan super tiket pilihan.

Pada tahun ini, pencarian atlet belia untuk kategori difokuskan pada dua kelompok usia yakni U-11 (di bawah usia 11 tahun) dan U-13 (di bawah 13 tahun), baik putra dan putri.

Untuk kategori putri, total ada empat peserta yang meraih super tiket final. Final audisi umum beasiswa bulu tangkis 2019 akan digelar di GOR Djarum, Jati, Kudus, pada 20-22 November.

Empat peserta ini lolos ke final audisi, setelah meraih kemenangan pada babak semifinal di masing-masing kategori.

Untuk kategori U-11 putri, Tanaya Ramadhani Putri Budiyanti (Kota Surakarta) dan Naisya Putri Ariyanto (Klaten) yang lolos ke babak final audisi.

Untuk kategori U-13 putri, super tiket ke final menjadi milik Putri Rasi Joase Niakhe Munajad (Sleman) dan Tanaya Yafiyah Darojat (Karanganyar).

Selain super tiket, tim pencari bakat memberi super tiket pilihan kepada 8 peserta. Super tiket pilihan diberikan bagi atlet yang kalah tetapi dianggap memiliki kemampuan.

Kategori U-11 putri, super tiket pilihan diberikan kepada Sayna Claraza Annabiya (Kabupaten Klaten), Jennifer Jovita Angel (Pekalongan), dan Liliyana Melinda (Boyolali).

Adapun kategori putri U-13, ada 5 peserta yang mendapatkan super tiket pilihan. Mereka adalah Chelsea Natswa (Kota Surakarta), Alya Maesya (Karanganyar), Rifa Elfariani (Wonogiri), dan Laudya Clarissa (Semarang).

Kategori putra, total ada 8 peserta yang meraih super tiket. Masing-masing kelompok umur sama-sama meraih 4 tiket.

Mereka meraih super tiket setelah meraih kemenangan pada babak perempat final.

Baca juga: Audisi Umum Beasiswa Bulu Tangkis 2019, Ini Daftar Peraih Super Tiket Final Kategori Putri

Peraih super tiket untuk kategori putra U-11 adalah Bayu Arya, Adek Vio, Fahri Husaini, Rinto Saiful.

Sementara Andik Dwi, Hibriza Ahmada, Yaritz Al Kaaf, dan Tatag Prayoga meraih super tiket untuk kategori putra U-13.

Terkait super tiket pilihan untuk kategori putra, tim pencari bakat memberikan 8 tiket.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com