Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pecat Zidane, Madrid Bisa Keluarkan Biaya Seharga Paulo Dybala

Kompas.com - 20/09/2019, 11:22 WIB
Angga Setiawan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.comReal Madrid tampil kurang greget pada awal musim 2019-2020 ini. Muncul spekulasi Zinedine Zidane akan dilengserkan dari kursi pelatih di Santiago Bernabeu.

Namun, bukan perkara mudah bagi tim berjulukan Los Blancos ini melakukan hal tersebut. Mereka harus menyiapkan dana kompensasi setara nilai jual Paulo Dybala saat ini.

Wacana pemecatan Zidane ini muncul setelah Real Madrid kalah dari Paris Saint-Germain (PSG) pada matchday pertama penyisihan grup Liga Champions, Rabu (18/9/2019) atau Kamis dini hari WIB.

Los Blancos kalah 0-3 saat menyambangi di Stadion Parc des Princes, markas PSG.

Baca juga: Hanya Sergio Ramos yang Kembali Rasakan Hasil Buruk Real Madrid

Akan tetapi, Real Madrid harus berpikir dua kali jika ingin memecat Zidane, yang kembali ke pangkuan klub raksasa tersebut menjelang akhir musim lalu.

Sebab, jika mereka benar-benar melakukan pemecatan dini, Real Madrid harus merogoh kocek sangat dalam karena biaya kompensasi sudah ada di dalam kontrak yang Zidane tandatangani pada Maret 2019.

Saat memutuskan untuk kembali melatih Real Madrid, Zidane menandatangani kontrak berdurasi tiga setengah musim. Itu artinya, dia bersedia menakhodai tim tersebut hingga 2022.

Dalam kesepakatan, Zidane mendapat gaji bersih 13 juta euro atau setara Rp 202 miliar per tahun.

Dengan demikian, Madrid harus menyiapkan dana 39 juta euro jika Zidane menyelesaikan kontraknya tersebut.

Dilansir BolaSport.com dari Sport, jika ditambah pajak dan pengeluaran lain, Zidane bisa memperoleh 80 juta euro atau senilai Rp 1,2 triliun.

Baca juga: PSG Vs Real Madrid, Los Blancos Bikin Catatan Buruk

Nominal tersebut terbilang sangat besar. Dengan uang tersebut, Real Madrid bisa menggunakannya untuk membeli Paulo Dybala yang menurut situs Transfermarkt memiliki nilai pasar setara itu.

Real Madrid sebenarnya masih bisa membuat jumlah ini lebih murah jika benar ingin memecat sang pelatih, tetapi harus dengan persetujuan Zidane.

Jika Zidane merasa gagal dan mau melepaskan dua tahun sisa kontraknya, dana yang dikeluarkan Real Madrid akan jauh lebih murah.

Meski demikian, kecil kemungkinan Real Madrid memutus kontrak Zidane dalam waktu dekat.

Selain karena harus mengeluarkan dana kompensasi yang nilainya sangat besar, Real Madrid juga harus menyiapkan biaya untuk mendatangkan pelatih.

Belum lagi, mereka harus memberikan dana untuk agen ditambah gaji untuk pelatih baru tersebut. Dengan demikian, pengeluaran Real Madrid menjadi sangat fantastis.

Apalagi jika pelatih yang didatangkan punya nama beken seperti Jose Mourinho. Mantan pelatih Manchester United dan Chelsea ini memiliki gaji selangit. (Thoriq Az Zuhri Yunus)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com