Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekap Keluar Masuk Pemain Liga 1 di Bursa Transfer Pertengahan Musim

Kompas.com - 16/09/2019, 22:00 WIB
Mochamad Sadheli ,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Hampir semua klub di Liga 1 tampaknya memanfaatkan bursa transfer pertengahan musim untuk menatap putaran kedua Liga 1.

Bursa transfer Liga 1 2019 yang dibuka sejak 27 Agustus, berakhir pada Senin (16/9/2019) pukul 23.59 WIB.

Update teranyar, hingga hari terakhir pukul 19.33 WIB, setidaknya ada 18 klub yang melakukan kegiatan transfer.

Banyak cerita menarik dalam bursa transfer kali ini. Salah satunya adalah CEO Persija Jakarta Ferry Paulus yang tak ingin mantan pemainnya, Bruno Matos, untuk bergabung ke klub rival.

Baca juga: Robert Akui Penyerangan Bus Pengaruhi Mental Pemain Persib Bandung

Selain itu, Persib Bandung membuang semua pemain asingnya dan mendatangkan yang baru.

Dari Persebaya Surabaya, Amildo Balde tiba-tiba pamit kepada rekan-rekannya di tim berjuluk Bajul Ijo itu. Beberapa hari kemudian, dirinya mengumumkan bergabung ke PSM Makassar dan langsung mencetak gol.

Selain itu, beberapa klub juga ada yang mengganti pelatih mereka. Di antaranya adalah Bhayangkara FC yang memecat Alfredo Vera dan menggantikannya dengan Paul Munster.

Begitu juga yang dilakukan oleh Semen Padang FC. Mereka memanggil Eduardo Almeida yang menggeser Weliansyah.

Baca juga: Spanduk Pecel Lele hingga Obat Kuat Jadi Cara Jakmania Kritik Persija

Berikut rangkuman keluar masuk pemain dari masing-masing klub di Liga 1 dilansir dari laman resminya:

1. Persib Bandung
Pemain masuk:
- David Omid Lazarte Nazari (Gelandang/ Filipina/ klub asal Ceres Negros)
- Kevin Bernard van Kippersluis (Penyerang/ Belanda/ SC Cambuur)
- Dhika Bayangkara (Kiper/ PS Sleman)
- Mario Jardel (Bek/ Persib U-20), Ilham Qolba Rizky Wiguna (Penyerang/ Persib U-20)

Baca juga: Layangkan Surat Keberatan, Ini 4 Poin Tuntutan Persib ke PT LIB

Pemain Keluar:
- Artur Gevorkyan (Penyerang/ Turkmenistan)
- Rene Mihelic (Gelandang/ Slovenia)
- Bojan Malisic (Bek/ Serbia/ pindah ke Perseru Badak Lampung FC)
- Saepuloh Maulana (Bek/ Perseru Badak Lampung FC)
- Agung Mulyadi (Penyerang/ Blitar Bandung United)
- Puja Abdilah (Gelandang/ Blitar Bandung United)
- Muchlis Hadi Ning Syaifulloh (Penyerang/ Blitar Bandung United)
- Muchamad Wildan Ramdani Nugraha (Penyerang/ Blitar Bandung United)

2. Persija Jakarta
Pemain masuk:
- Alexander Luiz Reame (Bek/ Italia/ klub asal Guarani FC)
- Joan Tomas Campasol (Gelandang/ Spanyol/ Pas Lamia 1964 FC)
- Fachrudin Wahyudi Aryanto (Bek/ Madura United)
- Rachmat Hidayat (Gelandang/ Bhayangkara FC)

Baca juga: Persija Kalahkan PSIS, Riko Tegaskan Timnya Siap Lanjutkan Kebangkitan

Pemain keluar:
- Bruno de Oliveira Matos (Gelandang/ Brasil/ pindah ke Bhayangkara FC)
- Steven Renaud Anthony Paulle (Bek/ Prancis)
- Nugroho Fatchur Rochman (Gelandang/ PSIM Jogja)
- Yogi Rahadian (Penyerang/ menunggu pengesahan ke Perseru Badak Lampung FC)
- Yan Pieter Kornelis Nasadit (Gelandang/ Kalteng Putra)

3. Persipura Jayapura
Pemain masuk:
- Ahmad Yani Yabkenyanan (Bek/ klub asal Persiker Keerom)

Baca juga: Arema FC Vs Borneo FC, Nadeo Sebut Ada Campur Tangan Tuhan

Pemain keluar:
- Godstime Ouseloka Egwuatu (Bek)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com