Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United United Perlu Belanja Lagi pada Bursa Transfer Selanjutnya

Kompas.com - 15/09/2019, 20:31 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Legenda Manchester United, Lou Macari, menilai Setan Merah perlu membeli pemain lagi pada bursa transfer selanjutnya.

Hal itu dikatakan Macari setelah melihat Manchester United kehilangan Paul Pogba dan Anthony Martial saat melawan Leicester City pada pekan kelima Liga Inggris 2019-2020.

Keduanya belum fit sehingga tidak masuk skuad Man United melawan Leicester.

Absennya Pogba dan Martial, menurut Lou Macari, berdampak pada kekuatan Man United.

Baca juga: Man United Vs Leicester, Gol Penalti Rashford Menangkan Setan Merah

Ia menilai Man United harus membeli pemain baru pada bursa transfer musim dingin 2020 untuk merawat kedalaman skuad.

Ditambah, Man United sudah melepas lima pemain pada bursa transfer musim panas ini.

Mereka adalah Ander Herrera, Antonio Valencia, Alexis Sanchez, Romelu Lukaku dan Chris Smalling.

"Ketika Anda memiliki seorang pemain cedera atau dua pemain, Anda melihat komposisi bangku cadangan, lalu ini akan memukul Anda kerena Anda hanya memiliki beberapa," ucap pemain Man United era 1973-1984 itu, dilansir Goal.

"Musim akan terus berjalan, Anda akan mendapat pemain yang terkena akumulasi, Anda akan mendapat pemain yang cedera," kata Lou Macari menyambung.

"Tidak ada keraguan bahwa ketika bursa transfer dibuka dan kami akan melihat sekarang juga, satu atau pemain harus datang (ke Man United)," tuturnya.

Baca juga: Marcus Rashford Serang Balik Michael Owen soal Naluri Gol

Meski tak diperkuat Pogba dan Martial, Man United berhasil meraih hasil positif pada laga melawan Leicester City.

Bertanding di Stadion Old Trafford, Sabtu (14/9/2019), Setan Merah menang lewat gol penalti Marcus Rashford pada menit ke-8.

Atas hasil ini, pasukan Ole Gunnar Solskjaer itu bertengger di posisi keempat klasemen sementara Liga Inggris 2019-2020.

Man United mengumpulkan delapan poin dari lima pertandingan yang sudah dijalani.

Namun, klub berjulukan The Red Devils tersebut terpaut cukup jauh dengan rivalnya, Liverpool, yang kokoh di puncak.

The Reds, julukan Liverpool, saat ini memimpin klasemen sementara dengan torehan 15 poin. Pasukan Juergen Klopp selalu menang dalam lima pekan ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com