Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP San Marino, Maverick Vinales Ingin Raih Podium Tertinggi

Kompas.com - 15/09/2019, 15:21 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Editor

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Meraih pole position di MotoGP San Marino, Maverick Vinales mengincar podium tertinggi alias menjadi juara. 

Pebalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Maverick Vinales, mengincar kemenangan pada GP San Marino 2019 setelah menjadi yang tercepat pada sesi kualifikasi.

Maverick Vinales mengakhiri sesi kualifikasi di Sirkuit Misano, Sabtu (14/9/2019), dengan mencatat waktu putaran tercepat, 1 menit 32,265 detik.

Baca juga: Kualifikasi MotoGP San Marino, Rossi Nyaris Tabrakan dengan Marquez

Berkat torehan waktu lap tersebut, Vinales pun berhak memulai balapan MotoGP San Marino 2019 dari urutan terdepan.

Sementara itu, rider Red Bull KTM, Pol Espargaro, menempati posisi start kedua setelah membukukan waktu putaran 0,2 detik lebih lambat daripada Vinales.

Melengkapi barisan terdepan pada posisi start nanti adalah Fabio Quartararo dari tim Petronas Yamaha SRT.

Bagi Vinales, start dari posisi terdepan akan menjadi keuntungan tersendiri saat menjalani balapan nanti.

Dia pun berharap bisa meraih kemenangan keduanya pada musim ini.

Selain itu, start terdepan yang diraih Vinales juga membuat dia merasa sangat puas karena telah membuat atmosfer positif di dalam paddock.

Baca juga: Jadwal MotoGP San Marino, Menanti Kelanjutan Marquez Vs Rossi

"Saya benar-benar bahagia dan bersemangat karena kami telah menciptakan suasa yang cukup positif dan akhir pekan kami telah berjalan cukup baik sejauh ini," kata Maverick Vinales, dilansir BolaSport.com dari laman Yamaha.

"Tujuan saya adalah untuk memimpin balapan sejak tikungan pertama dan kemudian saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk meraih kemenangan pada balapan kali ini," tutur dia lagi.

Optimisme Maverick Vinales semakin bertambah karena menurut dia Sirkuit Misano punya karakter yang sangat cocok dengan gaya balapnya.

Karenanya, Vinales bertekad mengerahkan semua kemampuannya untuk meraih kemenangan.

"Ini merupakan trek yang bagus untuk saya, saya tidak akan kehilangan apa pun lagi, saya akan mengerahkan semua daya saya untuk meraih kemenangan," tutur dia.

Baca juga: Jadwal MotoGP Bisa Gelar Hingga 22 Seri Balapan

"Tentunya hasil apa pun sangat baik bagi tim kami, tetapi sebelum itu kami harus berjuang terlebih dahulu untuk meraih kemenangan," ucap Vinales.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com