Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rentetan Masalah Real Madrid dan Naiknya Berat Badan Eden Hazard

Kompas.com - 30/07/2019, 06:30 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Menjelang bergulirnya musim 2019-2020, Real Madrid malah diterpa rentetan masalah.

Dimulai dari hasil-hasil laga uji coba pramusim Real Madrid yang sejauh ini bisa dibilang "buruk".

Dari tiga laga pramusim yang sudah dijalani, Madrid dikalahkan Bayern Muenchen 1-3 (20/7/2019), imbang 2-2 (adu penalti 3-2) kontra Arsenal (23/7/2019), dan ditumbangkan Atletico Madrid 3-7 (26/7/2019).

Baca juga: Sampai Hari Ini Hazard Masih Dicuekin oleh 4 Pemain Senior Real Madrid

Dilansir dari BolaSport, seusai rentetan hasil buruk tersebut, bermunculan suara yang meminta agar pelatih Zinedine Zidane dipecat.

Ditambah lagi, Zidane baru saja berkonflik dengan Gareth Bale.

Pelatih asal Perancis itu secara terang-terangan ingin menjual Bale pada musim panas ini.

Kondisi ini membuat hubungan Bale dengan pemain Real Madrid yang lain menjadi tidak harmonis.

Belum selesai masalah tersebut, muncul masalah lagi, yakni cederanya para pemain tim berjulukan Los Blancos itu.

Seusai Marco Asensio mengalami cedera ligamen sehingga bakal absen lama, Brahim Diaz, Ferland Mendy, dan yang terbaru Luka Jovic menyusul masuk ruang perawatan.

Dalam kondisi negatif seperti ini, pemain yang paling diharapkan adalah rekrutan baru Madrid, Eden Hazard.

Baca juga: Eks Barcelona dan Chelsea Nilai Hazard Hampir Selevel dengan Messi

Hazard dibeli dari Chelsea dengan harga 100 juta euro (sekitar Rp 1,6 triliun) dan menjadikannya sebagai pemain termahal Madrid pada musim panas ini.

Pemain timnas Belgia itu diyakini mampu menyelesaikan problem Real Madrid sepeninggal Cristiano Ronaldo.

Akan tetapi, Hazard malah menghadirkan masalahnya sendiri.

Dihimpun dari Sport, penyerang 28 tahun itu dikabarkan datang ke Santiago Bernabeu dalam kondisi kelebihan berat badan.

Tak tanggung-tanggung, Hazard disebut mengalami kenaikan badan hingga 7 kilogram.

Hingga kini, kondisi tersebut tampaknya tak berubah.

Beredar pula foto "bukti" bahwa Hazard tampak terlalu gemuk dalam laga uji coba melawan Bayern Muenchen di ICC 2019.

Menurut dari sumber yang sama, Presiden Real Madrid, Florentino Perez, seperti mulai melakukan aksi "cuci tangan" dalam proses perekrutan Hazard.

Perez kini dilaporkan tidak yakin Hazard akan sukses di Real Madrid dan menyebut sang pemain direkrut murni karena permintaan Zidane. (Dwi Widijatmiko)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com